Foto: Jajaran pengurus DPW Partai NasDem Bali dari kiri ke kanan- Wakil Ketua Bidang Pemilih Pemula dan Milenial Kadek Eggy Segel, Wakil Ketua Bidang Pemilihan Umum AA Ngurah Gde Widiada, Wakil Ketua Bidang Kaderisasi dan Pendidikan Politik Dr. Agustinus Dei dan Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan Putu Tika Winawan.

Denpasar (Metrobali.com)-

Walau Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 masih cukup jauh, DPW Partai NasDem Provinsi terus menggenjot konsolidasi organisasi dan memanaskan mesin partai agar mampu meraih hasil optimal di Pileg nanti.

Karenanya sepanjang tahun 2021 merupakan tahun konsolidasi bagi NasDem Bali di bawah kepemimpinan Ketua DPW NasDem Bali Julie Sutrisno Laiskodat bersama Sekretaris Nyoman Winatha dan Bendahara Carolina Latumahina.

“Tahun 2021 adalah tahun konsolidasi NasDem Bali untuk memperkuat kohesivitas dan kebersamaan mencapai target-target politik di 2024,” kata Wakil Ketua Bidang Pemilihan Umum DPW Partai NasDem Bali AA Ngurah Gde Widiada yang akrab disapa Gung Widiada dalam keterangan pers, Senin (19/4/2021).

Gung Widiada didampingi jajaran pengurus DPW NasDem Bali diantaranya Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan Putu Tika Winawan, Wakil Ketua Bidang Kaderisasi dan Pendidikan Politik Dr. Agustinus Dei dan Wakil Ketua Bidang Pemilih Pemula dan Milenial Kadek Eggy Segel.

Dalam rangka konsolidasi organisasi ini, NasDem Bali akan mengadakan road show mengunjungi DPD Partai NasDem kabupaten/kota di Bali pada Mei 2021 nanti.
“Kunjungan road show, silaturahmi ke DPD dalam rangka penguatan struktur organisasi dan percepatan pemenuhan Kartu Tanda  Anggota Elektronik (E-KTA),” ungkap Gung Widiada.

Untuk tahap pertama ada empat DPD yang akan dikunjungi yakni Buleleng (2 Mei), Klungkung (9 Mei), Denpasar (16 Mei) dan Karangasem (23 Mei). Konsolidasi ini sekaligus penyerahan SK terbaru kepada DPD NasDem kabupaten/kota di Bali. Sisanya dilanjutkan setelah Rakorwil 4 Juni 2021 yang dicanangkan DPP Partai NasDem.

“Empat DPD kabupaten/kota ini yang sudah dalam kondisi siap dikunjungi dalam road show yang merupakan bagian grand strategi konsolidasi E-KTA yang capai 50 persen baru di empat wilayah ini. Yang lain sedang diberikan cemeti, spirit untuk capai target,” terang Gung Widiada yang juga Anggota DPRD Kota Denpasar dari Partai NasDem ini.

Konsolidasi terus digencarkan NasDem Bali juga sebagai bentuk totalitas mendongkrak perolehan kursi legislatif di Pileg 2024 demi mencapai target NasDem masuk posisi tiga di Bali dimana pada Pileg 2019 lalu NasDem mampu meraih dua kursi di DPRD Bali dan 26 kursi di DPRD kabupaten/kota se-Bali.

“Kami terus gaungkan politik gagasan NasDem memanaskan langkah teman-teman di masing-masing daerah demi capai target 2024 jadi nomor tiga di Bali. Kohesivitas, kebersamaan partai jadi modal capai tujuan tiga besar di Bali,” tegas Gung Widiada yang juga Ketua Fraksi NasDem-PSI DPRD Kota Denpasar dan Penglingsir Puri Peguyangan Denpasar ini.

Dalam road show ke DPD NasDem kabupaten/kota ini, masing-masing DPD diharapkan juga nantinya bisa lebih awal menyiapkan kader-kader yang akan dicalonkan di legislatif DPRD Kabupaten/Kota maupun DPRD Bali hingga DPR RI. Termasuk bagaimana membidik caleg dari kalangan milenial bahkan generasi Z.

“Ini agar dapatkan rekrutmen kader yang layak dicalonkan baik kader partai maupun non kader. Kami undang orang baik, tokoh masyarakat, profesional untuk bisa dicalonkan di Pileg 2024,” ungkap Gung Widiada lantas menegaskan program konsolidasi NasDem Bali tidak pernah berhenti sampai Pemilu 2024.

Hal senada disampaikan Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan Putu Tika Winawan. “NasDem Bali menatap melangkah ke depan, tidak menoleh lagi ke belakang dan kami melibatkan pengurus milenial rangkul caleg dan pemilih milenial,” kata politisi NasDem asal Klungkung ini. (wid)