Jembrana (Metrobali.com)-
Rumah makan Madina di Jalan Udayana di Desa Baluk, Kecamatan Negara Rabu (10/5) siang terbakar.
Api baru bisa dipadamkan sekitar satu jam kemudian setelah tiga unit Damkar Pemkab Jembrana datang ke lokasi.
Rumah makan semi permanen milik Adi Farhan (48) dari Jalan Soka, Kelurahan Baler Bale Agung, Kecamatan Negara dari informasi diketahui terbakar sekitar pukul 14.30 Wita.
Kebakaran yang menimpa rumah makan muslim disebelah kanan jalan nasional dari arah Gilimanuk ini pertamakali diketahui oleh Masriyanto (40) Dusun Kombading Desa pengambengan, Kecamatan Negara.
Saksi yang sedang mengecat kamar mandi ini melihat api disertai asap tebal keluar dari dibagian kamar karyawan. Saat didekati ternyata api sudah membesar dan saksi berteriak minta tolong.
Api baru bisa dipadamkan sekitar satu jam lebih setelah membakar satu unit kamar karyawan beserta isinya, ruang makan beserta perabotnya, dua unit gudang, ruang Administrasi dan toko mini market beserta barang dagangannya.
Tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut. Namun pemilik rumah makan ditafsir mengalami kerugian hingga Rp.400 juta.
Kasat Reskrim Polres Jembrana AKP Yusak Agustinus Sooai seizin Kapolres Jembrana, Rabu (10/5) membenarkan adanya kejadian kebakaran tersebut.
Menurutnya kebakaran terjadi di rumah makan Madina di Desa Baluk. “Penyebab kebakaran masih kami dalami” ujarnya. MT-MB