Foto: Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Jakarta (Metrobali.com)-

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengajak dan menginstruksikan semua kader Demokrat di seluruh Indonesia untuk terus bergerak membantu pemerintah dan masyarakat menangani pandemi Covid-19 yang hingga kini masih mengancam keselamatan, kesehatan dan perekonomian.

“Pekerjaan belum selesai. Mari kita lanjutkan, kerja nyata kita,” kata AHY dalam acara Live di TV One Jumat (25/9/2020) bertajuk “Pesan Kepada Para Kader Demokrat: Bersama Kita Kuat, Bersama Kita Bangkit” Dalam Rangka Memperingati HUT ke-19 Partai Demokrat.

Kepada kader Demokrat AHY menginstruksikan beberapa hal. Pertama, bantu atasi pandemi Covid-19. Bagi kader Demokrat, yang menjadi Kepala Daerah, dan Legislator agar mengawal kebijakan, program dan anggaran, serta pendistribusian bantuan, secara cepat dan tepat sasaran.

“Kita harus mengejar keterlambatan testing, tracing, treating, isolating and containing. Sementara, bagi kader Demokrat lainnya, lanjutkan terus Gerakan Nasional Partai Demokrat Lawan Corona,” seru AHY.

Bukan hanya membagikan masker, dan alat Kesehatan, tetapi juga mampu menjadi contoh bagi masyarakat, dalam menerapkan protokol kesehatan, secara ketat  untuk terus disiplin, menjaga jarak, mencuci tangan, dan memakai masker.

Kedua, bantu pemulihan ekonomi. Kawal kebijakan penyelamatan dunia usaha. Jangan sampai dunia usaha ambruk, sehingga akan banyak PHK, dan berdampak buruk pada kehidupan sosial.

Selamatkan para pekerja informal, honorer dan lepasan, serta pelaku UMKM, yang berjumlah
jutaan. Pada krisis ekonomi 1998 dan 2008, UMKM adalah salah satu katup penyelamat ekonomi nasional. Tapi kini, UMKM yang berkontribusi 60% terhadap PDB, justru yang paling terpukul.

“Untuk itu, sebagai bentuk perhatian, terhadap para pelaku UMKM, saya instruksikan kepada seluruh pimpinan DPD, DPC, Kepala Daerah, dan Anggota Dewan dari Partai Demokrat untuk menjalankan program yang telah saya canangkan yakni Gerakan Nasional Partai Demokrat Bina UMKM,” kata AHY.

Jika setiap DPC, membina dan mendampingi minimal 20 pelaku UMKM, termasuk pedagang kaki lima, imbuhnya, maka paling tidak, ada lebih dari 10 ribu UMKM yang bisa kita bantu dan berdayakan, di seluruh Tanah Air.

“Ketiga, bantu kesulitan rakyat di sekitar kita. Mari kita lanjutkan Gerakan Nasional Partai Demokrat Peduli dan Berbagi, sesuai dengan kapasitas, dan kemampuan masing-masing,” pesan AHY.

Kader Demokrat diajak perlu membantu pemerintah, mempercepat pendistribusian dana bantuan sosial, termasuk skema bantuan langsung tunai, untuk mendongkrak daya beli masyarakat kita.

“Ini penting, sebab kecepatan dan akurasi program ini, akan sangat menentukan penyelamatan ekonomi negara,” ujar AHY.

Sementara di sektor pendidikan, Demokrat juga perlu membantu adik-adik pelajar yang kurang mampu, dan para tenaga pengajar yang terkendala, dalam proses Pembelajaran Jarak Jauh.

AHY mengapresiasi inisiatif sejumlah kader yang telah menyediakan fasilitas “Wifi Gratis” di lingkungannya. Karena itu, AHY mendorong kepada para pimpinan, kader, dan simpatisan Demokrat di seluruh tanah air untuk berpartisipasi aktif, dalam Gerakan Nasional Partai Demokrat”Wifi Gratis” di daerah masing-masing.

“Ikhtiar ini kita lakukan, untuk mencegah terjadinya ‘educational & generational catastrophe’. Mari, selamatkan pendidikan anak-anak kita, generasi muda kita. Karena, kualitas pendidikan mereka hari ini, akan menentukan nasib dan masa depan bangsa kita,” sambung AHY.

AHY meluncurkan Gerakan Nasional Partai Demokrat “Wifi Gratis” untuk membantu proses pembelajaran jarak jauh bagi pelajar dan guru yang membutuhkan,

Peluncuran program dilaksanakan secara virtual dan sebagain tatap muka fisik dengan protokol Covid-19 yang ketat di Kantor DPP Partai Demokrat, Jl. Wisma Proklamasi Nomor 41, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (23/9/2020) sore.

AHY mengungkapkan program bantuan WiFi gratis ini sebagai bentuk kepedulian Partai Demokrat terhadap pendidikan di Indonesia.

“Partai Demokrat selalu ingin menjadi bagian dari solusi. Salah satu cara untuk membantu adik-adik kita dalam melakukan PJJ (Pendidikan Jarak Jauh) ini adalah dengan meluncurkan Gerakan Nasional Partai Demokrat WiFi Gratis,” kata AHY.

“Ini adalah inisiatif tulus kami untuk membantu adik-adik pelajar yang membutuhkan jaringan internet yang kita sediakan secara gratis di masa pandemi ini,” pungkas AHY. (dan)