Pertamax Motorsport Drag Bike Team - Action2

 Dragster yang memperkuat Pertamax Motorsport Drag Bike Team, Nico Aryanto atau akrab disapa Nico Sakau.

Banjar Patroman (Metrobali.com)

Dragster muda potensial Tanah Air yang menjadi satu-satunya kepercayaan Pertamax Motorsport Drag Bike Team, Nico Aryanto atau akrab disapa Nico Sakau, memilih untuk tampil aman guna menghindari jump start di babak penyisihan Pertamax Motorsport Drag Bike Championship 2016 putaran kedua yang diselenggarakan di Banjar Patroman, Jawa Barat pada Sabtu (30/7) siang hingga sore hari.

Meski pada pagi hari hujan deras sempat melanda kota Banjar Patroman, perlombaan tetap dapat berjalan dengan seru dan lancar berkat matahari yang bersinar terik di siang hingga sore harinya. Seri kedua Pertamax Motorsport Drag Bike Championship 2016 sendiri diikuti oleh sebanyak 408 peserta yang beragam, mulai dari dragster senior seperti Eko “Chodox” Sulistyo hingga dragster belia berbakat Eza “Chemonk” Wira Atmadja.

Nico, 25 tahun, mengikuti sebanyak lima dari total 16 kelas yang diperlombakan. Kelas-kelas tersebut, yaitu DB 2: Bebek 4 Tak TU s/d 200 cc, DB 3: Sport Frame STD 2 Tak TU s/d 155 cc, DB 4: Matic 4 Tak TU s/d 200 cc, DB 6: FFA Max s/d 400 cc, serta DB  10: Sport 2 Tak TU s/d 155 cc. Strategi yang diterapkan Nico pun bisa dibilang berhasil, karena ia berhasil lolos di semua kelas yang diikutinya dan berhak masuk ke babak final yang akan diadakan Minggu (31/7) esok.

Di kelas DB 2 dan DB 4, Nico berada di urutan ke sembilan dengan catatan waktu masing-masing 7,521 dan 7,847 detik. Sementara di kelas DB 3, Nico berada di tempat ke 15 dengan catatan waktu 7,645 detik. Sedangkan di DB 6, Nico menempati peringkat 14 dengan raihan waktu 7,282 detik. Ada pun di kelas DB 10, Nico menduduki urutan ke 11 dengan catatan waktu 7,246.

Di sepanjang perlombaan, tim mekanik Pertamax Motorsport Drag Bike Team juga memantau sekaligus melakukan upaya-upaya agar motor yang digunakan Nico dapat dipakai secara optimal dan maksimal, seperti memasang balancer di belakang jok motor serta mengukur tekanan ban yang tepat saat digunakan.

Nico sempat mengungkapkan bahwa dirinya memang menargetkan untuk berhati-hati agar bisa finish dan meraih waktu yang baik. “Hari ini, saya hanya ingin bermain aman untuk menghindari jump start serta meraih catatan waktu yang baik agar saya dapat lolos ke babak final esok hari. Saya berusaha untuk selalu konsentrasi pada saat melakukan start,” terang Nico.

Ia menambahkan, “Di babak final besok, saya baru akan tampil all out dan mengerahkan segala kemampuan yang saya miliki agar dapat meraih banyak poin sekaligus bisa masuk ke podium. Tentu saja saya dan Pertamax Motorsport Drag Bike Team juga akan menyiapkan motor-motor yang akan saya gunakan dengan sebaik-baiknya.” RED-MB