Teheran (Metrobali.com) –

Inspektur Badan Tenaga Atom Internasional (IAEA) dijadwalkan untuk memeriksa pabrik nuklir air berat Arak, di Iran, pada akhir pekan ini, demikian diumumkan pada Rabu sore.

Menurut departemen humas Organisasi Energi Atom Iran (IAEO), Republik Islam Iran, sebagai tanda niat baik untuk menghilangkan ambiguitas tentang sifat damai program nuklir nasionalnya, memberikan respon positif terhadap permintaan yang diajukan oleh IAEA untuk mengunjungi pabrik tersebut.

Pemeriksaan terjadi sejalan dengan rencana aksi antara Iran dan badan nuklir PBB itu.

Ini akan menjadi kunjungan ketiga ke pabrik air berat Arak oleh inspektur IAEA, kata juru bicara IAEO Behrouz Kamalvandi. (Ant/IRNA-0ANA)