Foto: Anggota Fraksi Golkar DPR RI dari Bali Gde Sumarjaya Linggih saat membagikan paket sembako kepada warga Denpasar di kediaman Anggota Fraksi Golkar DPRD Bali Ketut Suwandhi di Jalan Veteran, Denpasar, Minggu (13/4/2022).

Denpasar (Metrobali.com)-

Kepedulian Anggota Fraksi Golkar DPR RI dari Bali Gde Sumarjaya Linggih kepada masyarakat Bali yang terdampak pandemi Covid-19 terus berlanjut. Kali ini wakil rakyat yang akrab disapa Demer ini membagikan paket sembako kepada warga Denpasar di kediaman Anggota Fraksi Golkar DPRD Bali Ketut Suwandhi di Jalan Veteran, Denpasar, Minggu (13/4/2022).

Bantuan sembako ini diserahkan bersama Anggota Fraksi Golkar DPRD Bali Ketut Suwandhi dan juga Ketua Fraksi Golkar DPRD Denpasar, Putu Oka Mahendra. Kepedulian ini sebagai bentuk rasa keterpanggilan Demer meringankan beban warga yang sudah dua tahun lebih dilanda pandemi Covid-19.

“Ini atas kepedulian kepada warga Denpasar dua tahun ini puasa karena kena Covid dan yang paling terasa dampak ekonominya di Denpasar,” kata Demer.

Anggota Komisi VI DPR RI ini mengungkapkan kondisi sekarang ini masih cukup berat. Dimana selain pandemi masih berlangsung, masyarakt juga dihadapkan dengan kondisi harga-harga kebutuhan pokok yang melonjak.

“Kita tahu kondisi Indonesia sedang berat, bahan pokok kita banyak yang impor seperti daging, kedelai. Apalagi minyak goreng walau produksi dalam negeri melimpah tapi karena harga pasar dunia meningkat sehingga akhirnya sulit menahan kenaikan harga minyak goreng. Dana subsidi juga berat karena sudah dipakai penanganan pandemi Covid-19 yang sudah 2 tahun lebih kita berusaha survive,” papar Demer.

“Maka kami, saya, Pak Ketut Suwandhi dan Oka berinisiatif membagikan sembako ini. Terutama Denpasar ini sangat berat akibat kondisi pariwisata. Pariwisata hilang langsung penghasilan warga menurun,” sambung Demer.

Ia mengakui bantuan sembako ini tidaklah menyelesaikan persoalan yang ada, namun lebih kepada bentuk berbagi rasa kepada warga dan memberikan suntikan semangat dalam menghadapi pandemi. “Ini tidak banyak artinya tapi saya ingin berbagi perasaan saja kepada teman-teman di Denpasar di saat susah. Walaupun ini tidak menyelesaikan persoalan tapi paling tidak membantu semangat survive,” ujar politisi senior Golkar asal Desa Tajun, Kecamatan Kubutambahan, Kabupaten Buleleng ini.

Demer mengaku akan terus berjuang dalam membantu percepatan penanganan pandemi Covid-19 ini. “Semoga di lain hari ada lagi hal-hal yang bisa kita perjuangkan di pusat yang bisa sampai ke masyarakat. Pemerintah sudah sangat getol membantu melalui bansos. Kemarin beberapa bansos diumumkan lagi. Bahkan yang punya gaji Rp 3,5 juta dibantu Rp 1 juta. Belum lagi yang lain-lain, untuk menghindari takutnya masyarakat kelaparan,” pungkas Demer.

Sementara itu Anggota Fraksi Golkar DPRD Bali Ketut Suwandhi menyampaikan terima kasih atas kepedulian Demer berbagi sembako ini. Di sisi lain dirinya dari Keluarga Veteran tidak pertama kali menyerahkan sembako seperti ini namun sudah berkali-kali bahkan totalnya berton-ton selama masa pandemi. Harapannya paling tidak bisa meringankan beban mereka yang betul-betul terdampak pandemi Covid-19.

“Efek negatif dari sisi ekonomi paling berat dirasakan termasuk khususnya di Denpasar. Karena uang masuk ke Bali dari sektor pariwisata dan kita tidak punya sumber daya alam, tidak punya tambang, tidak punya pabrik, makanya Bali paling parah penurunan ekonominya. Karenanya kepedulian kepada masyarakat sangat kita butuhkan. Orang-orang yang masih mampu mari berbagi dengan saudara kita yang membutuhkan karena pandemi ini belum selesai,” ujar politisi senior Golkar yang dijujuki Jenderal Kota ini. (dan)