Foto: Baliho Bakal Calon Walikota Denpasar Dr. Anak Agung Ngurah Manik Danendra, S.H., M.H., M.Kn.,(AMD) menyemarakkan peringatan HUT ke-75 Republik Indonesia.

Denpasar (Metrobali.com)-

Segenap elemen bangsa Indonesia bersiap menyambut Hari Ulang Tahun ke-75 Republik Indonesia (RI) yang jatuh pada 17 Agustus Tahun 2020 atau peringatan 75 tahun Indonesia merdeka dari penjajahan.

Kalangan generasi muda atau generasi millenial di Kota Denpasar juga antusias menyambut momentum bersejarah ini. Begitu juga halnya dengan relawan Bakal calon Walikota Denpasar   Dr. Anak Agung Ngurah Manik Danendra, S.H., M.H., M.Kn.,(AMD) yang menamakan diri Komunitas Anak Millenial Denpasar (AMD).

Komunitas AMD tampak memasang sejumlah baliho AMD yang berisikan ucapan Dirgahayu Republik Indonesia serangkaian memperingati 75 tahun Indonesia merdeka.

Berdasarkan pantauan Metro Bali, baliho AMD ini marak terpasang di sudut-sudut Kota Denpasar, sejumlah jalan protokol seperti di bundaran Plaza Renon, Jalan Cok Agung Tresna di depan Warung Bendega Renon, perempatan Suci hingga di Pasar Badung dan sejumlah titik strategis lainnya.

Hal ini menunjukkan antusiasme generasi millenial Denpasar mendukung AMD sebagai Calon Walikota Denpasar yang mengusung “Perubahan Denpasar Smart & Creative for International City” sekaligus juga tercermin spirit dan rasa nasionalisme menyemarakkan HUT ke-75 RI walaupun di tengah kondisi pandemi virus Corona atau Covid-19 yang masih melanda.

“Pemasangan baliho AMD kami lakukan secara spontanitas dan sukarela karena kami lihat AMD mampu mewakili aspirasi generasi millenial. Kami harapkan AMD maju sebagai Calon Walikota Denpasar dan terpilih nantinya untuk membawa perubahan bagi kota yang kita cintai ini,” kata salah satu anak Komunitas AMD yang kebetulan ditemui usai pemasangan baliho AMD.

Sementara itu Bakal Calon Walikota Denpasar Dr. Anak Agung Ngurah Manik Danendra, S.H., M.H., M.Kn.,yang akrab disapa AMD saat dikonfirmasi via WhatsApp (WA) malah mengaku terkejut dengan adanya pemasangan baliho ini secara spontanitas dan sukarela dari Komunitas AMD ini.

Ia pun menyampaikan ucapan terima kasih dan rasa apreasiasi atas gerakan anak-anak muda millenial yang juga menginginkan adanya perubahan di Kota Denpasar.

“Saya appreciate (apresiasi) terhadap dukungan anak muda millenial yang menginginkan perubahan Denpasar karena mereka berpendapat harus ada terobosan jitu agar Denpasar di tangan pemimpin muda millenial bisa terwujud Denpasar Smart & Creative for International City,” kata AMD yang menjawab pertanyaan wartawan melalui pesan di WA.

Lebih lanjut AMD yang merupakan Tokoh asal Puri Tegal Denpasar, Pemecutan juga mengaku salut dengan semangat dan antusiasme generasi millenial yang menyambut HUT ke-75 Republik Indonesia.

“Ini merupakan bagi generasi muda untuk ikut berpartisipasi aktif dalam mengisi pembangunan bangsa. Baliho adalah salah satu bentuk kreatif anak millenial dalam mengkreasi keinginan jati dirinya untuk Denpasar,” tulis Bakal Calon Walikota Denpasar yang mendaftar di Partai Golkar, Partai NasDem dan Partai Demokrat ini.

AMD lantas memberikan pesan kepada generasi muda atau generasi millenial Denpasar dalam menyambut HUT kemerdekaan RI ini di tengah juga kondisi pandemi Covid-19 yang belum berakhir. “Tetap semangat bro!!!,” kata AMD yang memang dikenal dekat dengan generasi millenial Denpasar ini.

Saat ditanya bagaimana perkembangan terkini proses pencalonan di Golkar dan koalisi serta apakah tetap optimis dapat rekomendasi serta bisa ditandemkan dengan Bakal Calon Wakil Walikota dari kalangan milenial seperti nama Ketua Umum Yayasan Unmar Shri I Gusti Ngurah Wedawitri Wedastra Putra Mahendradatta S.Sos.,S.H., MH., (adik Senator DPD RI utusan Bali Dr Shri Gusti Ngurah Arya Wedakarna Mahendradatta Wedasteraputra Suyasa III) sebab belakangan santer berembus menjadi paket AMD-Weda, AMD enggan berkomentar lebih jauh.

“Tanyakan ke Partai Golkar dan koalisi saja bro,” jawab AMD singkat sambil menyertakan emotikon senyuman yang secara tersirat menunjukkan kemungkinan besar ada kabar baik.

AMD Sosok Berjiwa Sosial Tinggi, Peduli Budaya dan Umat

Agung Manik Danendra (AMD) berprofesi sebagai Notaris-PPAT. Selain bekerja sebagai notaris senior, lulusan UGM Yogyakarta ini juga seorang pebisnis yang banyak bergerak di bidang properti dan pariwisata Ia adalah salah satu pendiri Viceroy Bali, sebuah resort mewah di Ubud, Gianyar, Bali.

Ia juga pemilik PT Zyrius Agung International (PMA), sebuah perusahaan yang bergerak di bidang wisata air. AMD juga mengembangkan A Queen Villas & Resort di Ubud dan A Queen hotel apartemen di Denpasar. Selain itu ia juga mengembangkan properti lain di Pulau Nusa Lembongan dan di Banyuwangi, Jawa Timur.

AMD sudah malang melintang di berbagai organisasi termasuk juga kenyang pengalaman di partai politik. Sejak duduk di bangku kuliah AMD bergelut sebagai aktivis forum komunikasi mahasiswa kekaryaan tahun 1991, aktivis senat mahasiswa Universitas Udayana tahun 1992,  Ketua senat I Fakultas Hukum Universitas Udayana tahun 1994 dan lainnya.

AMD juga sempat dipercaya sebagai Manager Utama pada Koperasi Mahasiswa Universitas Udayana pada tahun 1995 dan Pengawas pada tahun 1996. Ia juga pernah mengikuti pertukaran mahasiswa teladan ke Jepang pada tahun 1995.

Dalam perjalanannya AMD pun terjun ke partai politik dengan menjadi Ketua I Partai PNI BK Provinsi Bali tahun 1999. Ia juga pernah tercatat mengikuti konvensi Partai Golkar untuk menjadi calon Wali Kota Denpasar
pada tahun 2005.

Lalu sebagai Ketua Ormas Perhimpunan Kebangsaan Provinsi Bali pada tahun
2006 ,sebagai cikal bakal berdirinya Partai Hanura.

Ia juga pernah diusung oleh Koalisi Bali Dwipa Gabungan beberapa partai politik Non
PDIP dan Golkar pada tahun 2007 untuk maju dalam Pilgub Bali tahun 2008.

Tokoh berjiwa sosial tinggi ini juga aktif di berbagai organisasi sosial, seni budaya dan keagamaan/keumatan.

Seperti mendirikan Pura Majapahit di Trowulan Mojokerto tahun 2000, mendirikan Yayasan Sosial Santa Bali Santi pada tahun 2003, dan menjadi Ketua Yayasan Mitra Peduli kanker tahun2007;

AMD juga merupakan pendiri Parahyangan Agung Prabhu Erlangga di Gunung Srawet tahun 2010 yang sampai sekarang dikenal dengan Pura Kahyangan Jagat Gunung Srawet yang disungsung/diusung oleh masyarakat Hindu Indonesia.

Ia juga aktif sebagai Penasehat Paiketan Pemangku Bali tahun 2010 hingga sekarang. Di bidang seni AMD pernah menjadi Pembina Adventure Documentary Festival, 2017.

Berkat dedikasi dan pengabdiannya, AMD meraih berbagai penghargaan di berbagai bidang. Seperti penghargaan setingkat Doktoral non academic dari ADF yang melahirkan seni budaya keraton nusantara dari sejarah budaya
Mataram Kuno Nusantara tahun 2017.

Ia juga inisiator mendeklarasikan Perang Puputan melawan Narkoba bertempat di keraton/ Puri Tegal Denpasar bersama Kepala BNN Komjen Drs. Budi Waseso dengan
Kapolda Bali dan Gubernur Bali I Made Mangku Pastika pada Desember 2017. (yan)