polres cek rute

Klungkung ( Metrobali.com )-

Kabupaten Klungkung mendapat kehormatan sebagai tempat penyelenggaraan Lomba Lari  Hash Lintas Alam Asia Fasifik Hash. Kegiatan itu sendiri akan dilaksanakan pada Sabtu ( 10/5 ) di Dusun Bukit Tengah, Desa Pesinggahan, Kecamatan Dawan Klungkung. Sementara itu Polres Klungkung yang bertugas untuk mengamankan evan tersebut mengaku siap dan  Kapolres Klungkung NAKBP N Wayan Sri Yudatmi Wirawati, Sik bersama jajaranya sempat turun ke lokasi untuk mengecek rute bertempat di Bukit Tengah tersebut.

Sementara itu Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Klungkung Wayan Sujana mengatakan kalau acara lomba lari Wai Aspac Asia Pasifik 2014 merupakan kegiatan wisata kreasi dipadu dengan olahraga berupa jalan dan lari. Selain untuk olahraga kegiatan ini juga lebih banyak mengangkat destinasi wisata. Kegiatan ini sendiri diikuti bukan pelari atau atlet professional, melainkan orang orang kaya yang memang punya klub dan biasa ikut kegiatan adventura seperti ini. “ Mereka ini orang orang kaya yang biasa menggelar kegiatan seperti ini, bukan lomba untuk mencari pemenang, pula pesertanya juga bukan atlet professional,” ujar Sujana.

Lebih lanjut Sujana menyampaikan bahwa kegiatan ini akan dilakukan selama satu hari. Salah satu tujuan dari kegiatan ini adalah sebagai ajang promosi Pariwisata Klungkung. “ para peserta sekarang sudah ada yang tiba di Bali dan mereka menginap di Bali Beach Denpasar, “ ungka Sujana.  

 Sementara itu Kapolres Klungkung menyampaikan bahwa Polres sendiri akan melakukan pengamanan pada kegiatan ini dari garis start sampai finish dan pihaknya akan melakukan pengamanan sesuai standar pengamanan internasional. “Ini evan internasional, pesertanya mencapai 1000 orang,” ujar Sri. Mereka diantaranya berasal dari Indonesia, Australia, Inggris, Brunai, China, Belanda dan Jepang, imbuhnya.

Ia katakan kalau kegiatan ini sendiri untuk pertama kalinya di gelar di Klungkung dan lokasi kegiatan akan lebih banyak berada di daerah perbukitan Desa Pesinggahan. Kegiatan akan di bagi menjadi tiga etafe yakni dengan jarak tempuh 4 km untuk jarak pendek, menangah dengan enam kilometer dan jarak panjang sejauh 10 km. SUS-MB