MetroBali

Selangkah Lebih Awal

JooE Momoland kangen buah salak

Momoland di Super K-pop Festival, Indonesia Convention Exhibition (ICE), Tangerang, Minggu (29/9/2019). (ANTARA News/ Nanien Yuniar)

Tangerang (Metrobali.com) –
JooE dari grup K-pop Momoland mengungkit pengalamannya makan salak saat pertama kali ke Indonesia beberapa waktu lalu.

Di sela penampilan di Super K-pop Festival, Indonesia Convention Exhibition (ICE), Tangerang, Minggu (29/9), penyanyi berambut jingga terang itu mengingat-ingat kelezatan buah bersisik tersebut.

“Ternyata di bandara ada yang jual salak dalam bentuk kering. Rasanya kayak campuran peach, plum dan apel, enak banget!” ujar penyanyi 19 tahun itu, kemudian menoleh ke arah temannya, “Kamu mau coba enggak?”

Momoland di Super K-pop Festival, Indonesia Convention Exhibition (ICE), Tangerang, Minggu (29/9/2019). (ANTARA News/ Nanien Yuniar)

Grup K-pop yang terdiri dari pemenang program “Finding Momoland” tersebut menghentak panggung lewat lagu hits “Bboom Bboom”. Lagu yang video klipnya sudah ditonton lebih dari 380 juta view di YouTube itu langsung membuat orang-orang berjoget ceria.

Momoland juga membawakan “JJan! Koong! Kwang!”, “Freeze”, “Wonderful Love”, “Baam” dan “I’m So Hot”.

Interaksi dengan penonton berlangsung lebih lancar karena Nancy, anggota berdarah Korea-Amerika, sering berbicara dalam bahasa Inggris, mengajak orang-orang untuk bersorak dan ikut bernyanyi.

“Kami baru pertama kali datang lengkap, sekarang bisa ke sini lengkap, senang banget bisa ketemu sama penggemar Indonesia,” ujar Hyebin dalam konferensi pers sebelum konser.

Mereka berharap para penonton bisa menikmati seluruh pertunjukan dengan penuh rasa bahagia malam ini. (Antara)