IPB Budidayakan Varietas Singkong Jenis Darul Hidayah

Bogor (Metrobali.com)-

Babinsa Koramil 06/Cimanggis Kodim 0508/Depok Peltu M. Amir, Pelda J. Sinaga dan Serka Sarjono berkerja sama dengan Mahasiswa IPB Bogor mengembangkan bibit singkong varietas darul hidayah di lahan milik Kodam Jaya berlokasi di Area Rumah Pintar Pertanian Kel. Leuwinangung Kec. Tapos Depok.

Dimas dan Vera Perwakilan Mahasiswa/wi dari IPB Bogor sangat berterimakasih kepada Babinsa Koramil 06/Cimanggis yang telah memberikan kesempatan untuk melaksanakan Riset pengembangan tanaman Singkong (Ketela Pohon) jenis darul hidayah sekaligus mengajarkan cara menanam dan pemupukan dan pemeliharaan tanaman Singkong.

Peltu M. Amir menjelaskan tanaman singkong jenis darul hidayah sebaiknya dibudidayakan dilahan perkebunan, pemilihan lokasi yang tepat diharapkan dapat mencapai produktifitas optimal. Tanaman singkong tidak menuntut iklim yang spesifik, secara umum, singkong dapat  tumbuh dengan baik pada iklim dengan curah hujan 1.500-2.500 mm/thn. Sinar matahari yang dibutuhkan bagi tanaman singkong sekitar 10 jam/hari, pada ketinggian tempat diantara 300 m sampai dengan 800 m dpl dengan suhu rata-rata 16 C˚, tanaman singkong dapat menghasilkan umbi dengan baik karena menghasilkan rendemen yang tinggi. tutur Peltu M. Amir.

“Potensi produksi diharapkan bisa mencapai 160 ton/Ha umbi segar, dengan jarak tanam 1,2 m x 1,2 m denan populasi 7000 pkk/ha, umur tanam 8–12 bulan, mempunyai cabang ekstensif mencapai 4 cabang dan tinggi tanaman 3,60 meter.”

Ditambahkan oleh Serka Sarjono Tanaman singkong  tidak akan terlepas dengan namanya penyakit dan hama, seperti jamur akar putih, hawar bakteri, tungau daun merah dan kumbang sampai bercak daun.

Untuk mengendalikan serangan hama dan penyakit pada tanaman singkong harus dilakukan upaya-upaya pencegahan seperti pengolahan lahan dengan sanitasi, bibit unggul berkondisi sehat dan tahan penyakit serta sirkulasi tanaman lainnya. RED-MB