Arisan rutin Pejabat Pemerintah Kabupaten Jembrana yang dilaksanakan pada Minggu (29/12)

Jembrana (Metrobali.com)

Arisan rutin Pejabat Pemerintah Kabupaten Jembrana yang dilaksanakan pada Minggu (29/12) dipusatkan di Anjungan Betutu Gilimanuk ( ABG ) Kelurahan Gilimanuk, kecamatan Melaya.

Diawali dengan gotong royong melalui gerakan kebersihan di sekitar Area tersebut, juga diisi dengan penyerahan bingkisan berupa sembako yang diperuntukkan kepada warga kurang mampu yang ada di kelurahan Gilimanuk yang langsung diserahkan oleh Bupati I Putu Artha.

Disampaikan Bupati Artha, Anjungan Betutu Gilimanuk  merupakan proyek yang dulunya ex terminal Gilimanuk. Tempat ini akan menjadi pusat kuliner Betutu dan oleh – oleh khas kabupaten Jembrana. “Dengan ditatanya tempat ini akan dikelola secara terpadu sebagai pusat penjualan kuliner Betutu Khas Gilimanuk dan oleh oleh. Nantinya para pembeli akan mendapat tempat yang nyaman, parkir yang memadai dan di kelola secara professional”ujar Bupati Artha.

Terkait keberadaannya, Bupati Artha menghimbau kepada jajaran pemerintah serta masyarakat, untuk bersama-sama merawat dan menjaga tempat tersebut.

Usai melaksanakan arisan, dengan naik jukung, Bupati Artha bersama rombongan turut mengunjungi wisata Teluk Gilimanuk. Beberapa fasilitas baru telah selesai dibangun , areal teluk gilimanuk kini sudah dilengkapi  fasilitas pariwisata seperti toilet ,dermaga, pergola serta warung kuliner.

Artha juga mengajak masyarakat untuk terus mengeksplore pesona yang dimiliki Teluk Gilimanuk .Lewat serangkaian penataan, Pemkab Jembrana terus mengoptimalkan potensi serta menambah daya tarik gilimanuk sebagai gerbang utama masuk Bali melalui jalur darat dari arah Jawa. Dikelurahan Gilimanuk sudah dilakukan revitalisasi pasar&  lapangan, mempercantik taman ,jalan dan trotoar serta fasilitas penunjang wisata lainnya. (Humas Pemkab Jembrana)

Jembrana (Metrobali.com)- Arisan rutin Pejabat Pemerintah Kabupaten Jembrana yang dilaksanakan pada Minggu (29/12) dipusatkan di Anjungan Betutu Gilimanuk ( ABG ) Kelurahan Gilimanuk, kecamatan Melaya.

Diawali dengan gotong royong melalui gerakan kebersihan di sekitar Area tersebut, juga diisi dengan penyerahan bingkisan berupa sembako yang diperuntukkan kepada warga kurang mampu yang ada di kelurahan Gilimanuk yang langsung diserahkan oleh Bupati I Putu Artha.

Disampaikan Bupati Artha, Anjungan Betutu Gilimanuk  merupakan proyek yang dulunya ex terminal Gilimanuk. Tempat ini akan menjadi pusat kuliner Betutu dan oleh – oleh khas kabupaten Jembrana. “Dengan ditatanya tempat ini akan dikelola secara terpadu sebagai pusat penjualan kuliner Betutu Khas Gilimanuk dan oleh oleh. Nantinya para pembeli akan mendapat tempat yang nyaman, parkir yang memadai dan di kelola secara professional”ujar Bupati Artha.

Terkait keberadaannya, Bupati Artha menghimbau kepada jajaran pemerintah serta masyarakat, untuk bersama-sama merawat dan menjaga tempat tersebut.

Usai melaksanakan arisan, dengan naik jukung, Bupati Artha bersama rombongan turut mengunjungi wisata Teluk Gilimanuk. Beberapa fasilitas baru telah selesai dibangun , areal teluk gilimanuk kini sudah dilengkapi  fasilitas pariwisata seperti toilet ,dermaga, pergola serta warung kuliner.

Artha juga mengajak masyarakat untuk terus mengeksplore pesona yang dimiliki Teluk Gilimanuk .Lewat serangkaian penataan, Pemkab Jembrana terus mengoptimalkan potensi serta menambah daya tarik gilimanuk sebagai gerbang utama masuk Bali melalui jalur darat dari arah Jawa. Dikelurahan Gilimanuk sudah dilakukan revitalisasi pasar&  lapangan, mempercantik taman ,jalan dan trotoar serta fasilitas penunjang wisata lainnya. (Humas Pemkab Jembrana)