Bupati Jembrana I Putu Artha saat di rumah Gusti Ayu Kerni

Jembrana (Metrobali.com)-

Aparat dan tenaga medis di desa diminta untuk dapat lebih meningkatkan pelayanan terhadap warga kurang mampu. Mereka juga diminta untuk selelu peka terhadap kondisi warganya.

Penegasan tersebut disampaikan Bupati Jembrana I Putu Artha, Jumat (20/2) saat blusukan ke sejumlah warga miskin di Jembrana. “Warga kurang mampu memang mengalami penurunan, tapi perhatian terhadapnya tidak boleh berhenti” ujar Artha, saat berkunjung ke rumah Ni Ketut Sodri (60) salah seorang  warga Dusun Baler Bale Agung, Desa Mendoyo Dangin Tukad, Kecamatan Mendoyo.

Melihat kondisi rumah Ni Ketut Sodri, Bupati Artha memerintahkan untuk segera dilakukan perbaikan melalui Stimulan.

Selain mengunjungi keluarga keluarga Ni Ketut Sodri, Bupati Artha juga berkempatan mengunjungi Gusti Ayu Kreni (57) warga kurang mampu di Desa Batuagung, Kecamatan Jembrana dan Wayan Sudiasa (32) salah satu warga di Kelurahan Lelateng, Kecamatan Negara yang mengalami kelumpuhan.  

Diakhir kunjungannya, Bupati Artha kembali meminta agar camat, perbekel/lurah untuk lebih sering turun kemasyarakat untuk mengetahui kondisi warga. Sementara petugas medis di desa juga diminta untuk lebih tanggap, dan dapat lebih sering mensosialisasikan hidup bersih.

Pada kesempatan itu, Bupati Artha juga menyerahkan sejumlah bantuan dan dana permodalan. MT-MB