Serangkaian hari raya Idul Adha 1439 H, Dompet Sosial Madani (DSM) Bali menyalurkan olahan daging siap saji (sudah dimasak) untuk korban gempa bumi di Lombok, NTB.

 
Jembrana (Metrobali.com)-
 Serangkaian hari raya Idul Adha 1439 H, Dompet Sosial Madani (DSM) Bali menyalurkan olahan daging siap saji (sudah dimasak) untuk korban gempa bumi di Lombok, NTB.
Olahan daging hewan kurban ini dimasak oleh relawan para ibu-ibu yang tinggal di Gang IV, Lingkungan Penginuman, Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kamis (23/8).
Manager Program DSM Bali, Muhammad Nur Soleh mengaku sengaja mengirim makanan siap saji. Karena setelah sebelumnya melakukan survei ditemukan beberapa kendala.
Kendala tersebut lanjutnya, harga hewan kurban yang naik drastis dan kesulitan untuk mencari keperluan bumbu dapur.
“Intinya tidak merepotkan mereka, sehingga tinggal menyantap saja” ujarnya.
Menurutnya, sampai hari ini sudah masuk 14 ekor sapi dan 43 ekor kambing. Hewan kurban tersebut nantinya dipotong untuk dimasak dijadikan abon, tum, empal dan rendang.
“Kami sudah menyiapkan dua mobil box lengkap dengan pendinginnya sehingga makananya tidak rusak. Paling lambat Senin depan sudah mulai dikirim ke Lombok” jelasnya.
Di Lombok lanjutnya, penyaluran dilakukan dengan membuka empat posko pengungsi yakni, di Desa Sangiang, Desa Gangga, Desa Sembalun dan Desa Batu Layar.
Kamis sore DSM Bali juga mengadakan makan bersama (Megibung) di rumah Gula Semut di Desa Melaya dengan warga sekitar, baik muslim maupun non muslim untuk mempererat silahturahmi dan keharmonisan umat beragama.
Pewarta : Komang Tole
Editor : Whraspati Radha