Denpasar (Metrobali.com)-

Wakil Bupati Badung I Ketut Sudikerta hadiri serah terima Jabatan BPK Perwakilan Provinsi Bali. Pergantian Pejabat di lingkungan Pemerintahan sudah menjadi keharusan dan tanggung Jawab kepada seluruh pejabat yang ditugaskan dimanapun di seluruh Indonesia. Begitu juga dengan Penggantian Pejabat dilingkungan Badan Pemeriksaan Keuangan Perwakilan (BPK) Provinsi Bali. Pejabat lama BPK Perwakilan Provinsi Bali Tri Heriadi diganti oleh Pejabat Baru Efdinal. Kamis, (13/9) kemarin.

Acara tersebut dihadiri Gubernur Bali Made Mangku Pastika, Ketua DPR Provinsi Bali A.A. Ngurah Oka Ratmadi , Wakil Ketua DPRD Badung Ketut Suiasa, Para Bupati/Walikota  serta para pejabat lainnnya, acara yang berjalan kidmat dan penuh dengan kekeluargaan ini diharapkan tetap terjalin seperti apa yang diharapkan oleh semua pihak baik Pemerintah pusat, Pemprov Bali maupun Kabupaten/Kota di Bali.

BPK yang mempunyai tugas sangat vital untuk masalah laporan kuangan ini menjadi begitu sangat penting keberadaannya di Pemerintahan Provinsi dan Kabupaten/Kota di Bali, demikian pula dengan keberhasilan Kabupaten Badung yang telah meraih predikat (Wajar Tanpa Pengecualian) WTP tahun ini tidak terlepas dari peranan lembaga ini untuk kinerja dan laporan yang tepat serta akurat di bidang keuangan. Pejabat BPK Perwakilan Provinsi Bali yang baru diharapkan tetap menjalin kerjasamanya  dengan baik dan berkualitas sesuai dengan aturan dan perundang-undangan yang berlaku. IKA-MB