Bali United Ungguli Timnas U-23 Timor Leste
Denpasar (Metrobali.com)-

Bali United Pusam (BUP) berhasil menundukkan Tim Nasional U-23 Timor Leste dengan skor tipis 1-0. Gol diciptakan Lerby di menit 41.

Pelatih Timnas U-23 Timor Leste, Fabio Joaquin mengaku banyak memetik pelajaran berharga dari pertandingan yang digelar malam hari itu.

“Pertandingan sangat menyenangkan dan seru. Dengan hasil ini sangat fantastis bagi kami yang akan berlaga di Sea Games,” kata Fabio, Rabu 29 April 2015.

Menurut dia, Bali United Pusam berhasil menunjukkan kelemahan anak asuhnya di lini belakang. “Gol tadi tercipta dari kelalaian lini belakang pemain. Ada nilai yang didapat persiapan mereka di Sea Games. Bali united sangat fantastis,” tuturnya.

Sementara itu, Pelatih Kepala Bali United Pusam, Indra Sjafri mengaku kurang puas dengan permainan anak asuhnya. “Ini pertandingan pertama setelah liga dihentikan,” katanya.

Dalam hal penguasaan bola, Indra mengaku anak asuhnya unggul. “Tapi sepakbola yang penting gol. Banyak manfaat yang kita petik dari pertandingan tadi, di mana Timor Leste mengandalkan counter attack,” tutup Indra. JAK-MB