Kebakaran di Gudang air mineral milik Ketut Widastra (63) di Lingkungan Sawe Rangsasa, Kelurahan Dauhwaru, Kecamatan Jembrana. 

Jembrana (Metrobali.com)-

Kebakaran kembali terjadi di Kabupaten Jembrana. Kali ini terjadi di gudang air mineral milik Ketut Widastra (63) di Lingkungan Sawe Rangsasa, Kelurahan Dauhwaru, Kecamatan Jembrana.

Kebakaran terjadi pada Jumat (22/3) sekitar pukul 19.30 Wita saat Jembrana diguyur hujan. Musibah kebakaran ini merupakan yang ketiga kalinya dalam bulan Maret 2019.

Dari informasi, Putri, anak dari Ketut Widastra sekitar pukul 19.30 Wita melihat percikan api pada kilometer PLN pasca terjadinya kilatan petir. Api kemudian merembet dan membakar sebagian bangunan gudang air mineral.

Oleh Putri kejadian tersebut kemudian disampaikan kepada orang tuanya yang anggota DPRD Jembrana dan selanjutnya dilaporkan kepetugas pemadam Jembrana dan PLN Cabang Jembrana.

Sekitar pukul 19.47 Wita, sebanyak 2 armada kendaraan pemadam kebakaran Pemkab Jembrana tiba dilokasi.

Dipimpin Kasi Pemadam Kebakaran Kade Bagus Darmawan pada Sat Pol PP Jembrana, api akhirnya bisa dipadamkan sekitar pukul 20.05 Wita.

“Kita menghabiskan dua tangki air untuk memadamkan api. Tidak ada korban jiwa” ujar Bagus Darmawan, Jumat (22/3).

Dari kejadian tersebut pemilik gudang diperkirakan mengalami kerugian hingga Rp.5 juta. Kebakaran di gudang air mineral ini diduga dipicu konsleting listrik pada kilometer listrik. (Komang Tole)

Editor : Whraspati Radha