mangku pastika 1

Denpasar, (Metrobali) –

Gubernur Bali, I Made Mangku Pastika mengonfirmasi jika Presiden Joko Widodo berkesempatan membuka Pesta Kesenian Bali (PKB) XXXVII di Lapangan Puputan Margarana, Renon, Denpasar pada Sabtu 13 Juni 2015. “Presiden akan hadir membuka acara. Beliau sudah mengonfirmasi,” kata Pastika usai Rapat Paripurna di Gedung DPRD Bali, Senin 8 Juni 2015.

Pesta kesenian Bali rutin digelar tiap tahun. Acara yang dipusatkan Art Center Denpasar itu menampilkan seni, budaya serta adat istiadat masyarakat Bali dari sembilan kabupaten/kota. Kuliner khas juga dipamerkan pada acara yang dihelat satu bulan penuh itu.

Pastika meminta agar masyarakat mengawasi dengan seksama perhelatan PKB. “Kalau ada yang salah ditulis, biar saya perbaiki. Waktunya cepat sekali cuma satu bulan,” kata dia.

Pastika memberi isyarat agar PKB tak memberikan porsi berlebih untuk stan-stan pedagang. Tujuannya agar PKB tak berubah fungsi menjadi seperti arena lokasi berdagang.

“PKB itu pameran bukan jualan. Kali waktu nanti kita buka arena jualan, sama dengan pasar. Tapi bukan di PKB. Transaksi di PKB memang ada, tapi terbatas. Intinya pameran,” tutup Pastika. JAK-MB