Mangupura (Metrobali.com)-

Pemerintah Kabupaten Badung tidak akan pernah berhenti untuk meningkatkan ekonomi kerakyatan di Kabupaten Badung. Salah satu cara yaitu dengan mengembangkan keberadaan  Lembaga Perkreditan Daerah (LPD)  yang merupakan salah satu pilar pembangunan ekonomi kerakyatan yang ada di Kabupaten Badung. LPD juga memiliki peranan yang sangat strategis untuk peningkatan perekonomian khususnya di Kabupaten Badung.

Hal tersebut disampaikan Sekretaris Daerah Kabupaten Badung Kompyang R. Swandika saat memberikan pengarahan pada acara rapat koordinasi LPD se-Kabupaten Badung bertempat di Ruang Kertha Gosana Puspem Badung, Selasa (29/5). Turut hadir pada kesempatan tersebut Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kab. Badung Dewa Made Apramana, Kepala SKPD terkait di lingkungan Pemkab Badung, Tim pembina LPD se-Badung, DR. I Wayan Suartana selaku narasumber serta para kepala LPD se-Kab. Badung.

Lebih lanjut Kompyang R. Swandika menyampaikan bahwa secara konseptual pemerintah memprakarsai pembentukan LPD dengan tujuan memberdayakan masyarakat desa adat sebagai penyangga dalam pelestarian adat dan budaya yang menjadi pokok dalam mempertahankan Bali yang berbasis budaya. Melihat hal tersebut maka Pemkab Badung terus berupaya secara maksimal, mendorong dan memberikan perhatian khusus terhadap perkembangan yang terjadi, khususnya yang berkaitan dengan keberadaan lembaga tradisional dengan berbagai terobosan yang mengarah pada pemberdayaan guna mempertahankan eksistensinya secara berkelanjutan.

Dengan adanya rapat koordinasi ini nantinya bisa lebih  memantapkan  koordinasi internal dalam LPD , meningkatkan kolaborasi dan kerjasama antar LPD dengan Pemerintah Daerah sehingga LPD nantinya bisa meningkatkan pelayanan kepada masyarakat melalui perbaikan peningkatan kinerja LPD, karena kinerja LPD ini berkolerasi dengan upaya atau visi Pemkab Badung yaitu untuk meningkatkan pendapatan daerah, meningkatkan kesejahteraan dan meningkatkan pembangunan di Kab. Badung sehingga  Badung yang Santhi dan Jagathita  akan bisa diwujudkan . “Tumbuhkan  inovasi baru, kerjasama baru, sehingga bisa memperkuat ekonomi kerakyatan karena ekonomi kerakyatan ini yang akan dimotivasi, dimodali dan diperkuat oleh Pemda Badung yang bekerjasama dengan LPD Se-Badung “ harapnya. GAB-MB