Seorang nenek Rabu (21/2) malam ditabrak bus di KM 94-95 jalan nasional depan Toko Satria Mart/MB
Jembrana, (Metrobali.com) –
Seorang nenek Rabu (21/2) malam ditabrak bus di KM 94-95 jalan nasional depan Toko Satria Mart.
Kecelakaan melibatkan bus dan pejalan kaki terjadi di Jalan Sudirman, Kelurahan Pendem, Kecamatan Jembrana.
Mukjizat, kendati sempat terkapar, bahkan terlempar sejauh 5 meter nenek Rukiyah (55) dari Lingkungan Satria, Kelurahan Pendem hanya mengalami luka ringan.
Dari informasi, kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 20.00 Wita saat hujan gerimis.
Nenek Rukiyah saat itu sedang menyeberang jalan dari arah Selatan menuju Utara. Ia baru saja usai membeli lalapan tidak jauh dari lokasi kejadian.
Naas, saat melangkahkan kakinya tiba-tiba ia tertabrak bus Gunung Harta DK 9020 GH hingga terkapar di jalan raya.
Bus yang dikemudikan Wayan Suarjana (54) dari Desa Nongan, Kecamatan Rendang, Karangasem melaju dari arah Timur (Denpasar) menuju ke Barat (Gilimanuk).
Dibantu sejumlah warga nenek Rukiyah kemudian dievakuasi kedalam sebuah mobil yang kebetulan lewat untuk dibawa ke RSU Negara.
Kasat Lantas Polres Jembrana, AKP Yoga Widyatmoko mengatakan dari kejadian itu korban dilaporkan mengalami luka benjolan pada dahi kiri, luka pada siku kanan dan telinga kanan.
Kecelakaan tersebut diduga karena kekurang hati-hatian sopir bus. MT-MB