Rai Mantra 18

Denpasar,  (Metrobali.com) –

Sebanyak enam duta pelayanan keluarga Kota Denpasar mewakili Provinsi Bali ke tingkat nasional serangkaian Peringatan Hari Keluarga Nasional tahun 2015.

Wali Kota Denpasar IB Rai Dharmawijaya Mantra di Denpasar, Senin (1/6) mengharapkan para duta Kota Denpasar menjadi motivasi peserta lain di tahun mendatang, sehingga lebih banyak lagi duta Denpasar maju ke tingkat nasional.

Duta Kota Denpasar berlaga dalam Harganas tahun ini adalah pelayanan KB Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) kategori Puskesmas yang diwakili Puskesmas II Denpasar Barat, lomba pemilihan Bidan Praktek Mandiri diwakili IA Putu Tirtawati, dan lomba kelompok Bina Keluarga Remaja (BKR) diwakili kelompok BKR Tegal Sari Desa Tegal Harum. Kecamatan Denpasar Barat.

Disamping itu Duta Denpasar juga telah mengikuti ajang Lomba Duta Mahasiswa diwakili mahasiswa Poltekes Denpasar, lomba pidato diwakili Ayu Sri Susmitha dari Poltekes Denpasar, serta karya tulis ilmiah kependudukan.

“Ajang lomba dengan kriteria yang telah ditentukan mungkin sudah menjadi kegiatan sehari-hari, namun harus terus ditunjukan dengan kapasitas dan program nyata,” ujar Rai Mantra.

Disamping itu, Rai Mantra juga menegaskan tidak saja dalam ajang lomba, namun penataan lingkungan dapat terus dilakukan yang ditunjukkan dari rumah sehat. Tentu program ini telah dilakukan secara berkesinambungan dengan melakukan revitalisasi di pasar desa yang memberikan dampak pada peningkatan kesehatan masyarakat bermuara pada tujuan Denpasar sebagai Kota Sehat.

Rai Mantra lebih lanjut mengatakan percepatan pembangunan juga dapat terus dilakukan seiring dengan perjalanan Millennium Development Goals (MDGs) Kota Denpasar dengan tindakan preventif dan hidup layak dengan konsentrasi pada siklus-siklus penyakit, seperti Demam Berdarah Dengue (DBD).

Pemberantasan Nyamuk DBD tidak saja dilakukan dengan program pada siklus tahunan, namun dapat dilakukan setiap tiga bulan sekali baik dengan penyemprotan maupun memberantas nyamuk dengan keterlibatan juru pemantau jentik nyamuk.

Sementara Kepala Badan KBPP Kota Denpasar, I Gusti Agung Laksmi Darmayanti mengatakan beberapa Duta Kota Denpasar telah dinilai dari tingkat kota hingga tingkat Provinsi Bali dan selanjutnya dinilai tingkat pusat.

“Semua peserta yang menjadi duta Kota Denpasar telah melakukan penilaian dari tingkat bawah hingga tingkat nasional,” katanya.
AN-MB