Keterangan Foto: Ratusan personel dari unsur TNI-Polri serta Pecalang yang ditugaskan mengamankan malam tahun baru di Kabupaten Gianyar.

Gianyar, (Metrobali.com)

Total 890 personel kepolisian diikut sertakan dalam mengamankan jalannya malam puncak tahun baru 2020 di Kabupaten Gianyar, hal ini terungkap saat Apel pengamanan jelang malam tahun baru di Mapolres Gianyar, Selasa (31/12/2019) sore kemarin yang dipimpin oleh Kapolres Gianyar AKBP I Dewa Made Adnyana .

Tidak hanya daari unsur Polri saja, pengamanan juga melibatkan unsur Kodim 1616 Gianyar, Yonzipur 18 YKR, Satpol PP, Dishub serta Pecalang yang senantiasa biasanya terlibat dengan berbagai kegiatan pengamananoleh pihak Kepolisian.

Dalam apel tersebut, personel yang bertugas dibagi menjadi dua yakni rayon atas dan rayon bawah. Rayon atas terbagi atas Kecamatan Tampaksiring,Tegallalang, dan Payangan, serta Rayon bawah adalah kecamatan Ubud, Blahbatuh, Sukawati serta Gianyar.

“silakan merayakan pergantian malam tahun baru dengan senang hati dan gembira dan jangan melakukan tindakan yang melawan hukum seperti berkendara tanpa menggunakan helm dan tidak minum minuman keras yang dapat menimbulkan konflik sosial” ujar Kapolres Gianyar.

Tentunya perhatian khusus pengamanan dilakukan di wilayah Ubud mengingat merupakan daerah pariwisata, namun jumlah personel dibagi rata di semua wilayah. (Ctr)