Wabup Suiasa menghadiri Perayaan HUT ke-62 Sekaa Teruna (ST) Eka Suwitra Br. Kangin Desa Adat Sempidi, Sabtu (23/11).

Mangupura, (Metrobali.com)

Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa pada hari Sabtu, (23/11) menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) dua Sekaa Teruna di wilayah Kecamatan Mengwi. Pertama menghadiri perayaan HUT ke-47 ST. Dwi Tunggal Br. Puseh Desa Adat Sading, yang dalam kesempatan tersebut turut dihadiri Anggota DPRD Badung I Nyoman Satria, perwakilan Camat Mengwi, Lurah Sading Ida Bagus Rai Pujawastra, Bendesa Adat Sading I Ketut Sudiarta serta tokoh masyarakat setempat.

Ketua Panitia I Putu Yudi Ananta Pratama melaporkan perayaan HUT ST Dwi Tunggal sekaligus dirangkaikan dengan pelantikan pengurus yang baru periode 2019- 2021. Jumlah anggota ST sebanyak 100 orang yang terdiri dari pelajar, mahasiswa maupun yang sudah bekerja dan anggota Sekaa Truna ini selalu aktif dalam kegiatan- kegiatan di Banjar maupun di Desa Adat. Dalam perayaan HUT ini sumber dana berasal dari penggalian dana, penjualan kupon undian dan dari donatur.

Usai di Sading selanjutnya Wabup Suiasa menghadiri Perayaan HUT ke-62 Sekaa Teruna (ST) Eka Suwitra Br. Kangin Desa Adat Sempidi. Acara ini juga dihadiri Anggota DPRD Badung I Nyoman Satria, Camat Mengwi I GN Jaya Saputra, Lurah Sempidi I G A K Oka Dewi Pertiwi serta tokoh masyarakat.

Ketua Panitia I Putu Alan Wahyu melaporkan bahwa keberadaan ST ini sudah berada sejak 62 tahun yang lalu yaitu sejak 18 Nopember 1957 dengan keanggotaan saat ini berjumlah 82 orang yang terdiri dari laki 54 orang perempuan 28 orang.

Lebih lanjut di katakan dalam rangka menyambut HUT ST Eka Suwitra ini pihaknya masih aktif melakukan dan melestarikan Tri Hita Karana yaitu melakukan kegiatan dibidang Parahyangan, Pawongan  dan Palemahan di lingkungan Banjar Adat. Disamping itu juga dalam menyambut HUT RI, ST Eka Suwitra ini juga melakukan perlombaan-perlombaan berupa turnamen ” Eka Suwitra Cup VII” berupa kejuaraan bola voly yang saat ini sudah berjalan diikuti oleh 6 tim bola voly dengan anggaran dari kas pemuda dan dibantu oleh para donatur yang ada di wilayah Sempidi Kangin dan saat ini masih  mengalami kekurangan dana.

Sementara itu Wakil Bupati I Ketut Suiasa saat memberi sambutan pada perayaan HUT kedua ST tersebut mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat dan Sekaa Teruna karena sudah bisa bersatu untuk mendukung program- program pemerintah di Kabupaten Badung. Pihaknya selaku Guru Wisesa selalu mendukung program-program Sekaa Teruna karena Sekaa Teruna akan menjadi Generasi Milenial dan penerus di lingkungan masyarakat dalam mengembangkan seni, adat dan budaya sesuai dengan Konsep Tri Hita Karana yaitu Prahyangan, Pawongan dan Palemahan.

Di bagian lain Suiasa berpesan agar ST jangan sampai lupa dengan adat, mengingat adat yang ada di Bali ini memiliki yang namanya Kuna Dresta, Desa Dresta, Loka Dresta. Semua dresta-dresta yang ada di Bali ini harus di lestarikan dengan baik. “Dresta-dresta yang ada di Bali tetap harus kita lestarikan untuk mengikat kita selaku krama di wewidangan masyarakat Bali.” kata Suiasa.

Wabup Suiasa juga menghimbau kepada tokoh- tokoh masyarakat atau pengurus di lingkungan banjar maupun desa adat, terkait kegiatan dan program-program di masyarakat agar Sekaa Teruna ikut dilibatkan dan sebaliknya juga masyarakat ikut serta dalam mengawasi kegiatan- kegiatan Sekaa Teruna agar tidak keluar dari aturan-aturan adat, serta tidak terpengaruh dengan hal-hal negatif seperti pergaulan bebas, obat-obatan terlarang dan mabuk-mabukan.

Kedua perayaan HUT Sekaa Teruna ini ditandai dengan pemotongan tumpeng serta penyerahan bantuan masing-masing sebesar Rp 29 juta oleh Wakil Bupati Badung kepada kedua Sekaa Teruna. Sumber : Humas Pemkab Badung