Keterangan foto: kejuaraan tenis meja antar klub Bupati Cup XVII, Minggu (8/4) malam di Gedung PTMSI Gelanggang Olah Raga Bhuana Patra Singaraja/MB

Buleleng, (Metrobali.com) –

Ketua Umum KONI Kabupaten Buleleng Nyoman Artha Widnyana secara resmi menutup kejuaraan tenis meja antar klub Bupati Cup XVII, Minggu (8/4) malam di Gedung PTMSI Gelanggang Olah Raga Bhuana Patra Singaraja. Mempertandingkan beregu putra, tunggal putra dan putri maupun tunggal divisi II serta partai tunggal eksekutif dengan jumlah peserta 170 atlet tenis meja.

Target Pengkab PTMSI Buleleng untuk memenangkan tournament ini akhirnya terpenuhi, kendatipun harus dilakukan dengan perjuangan yang cukup ketat antar klub PTM yang ikut berlaga pada Buleleng Cup XVII Tahun 2018 serangkaian HUT Kota Singaraja ke 414. Ketangguhan atlet tenis meja yang ada di klub PTM Buleleng dibayangi ketat oleh PTM luar daerah Bali. Seperti yang terjadi diakhir pertandingan menjelang dilakukan penutupan tornament, tampak terlihat pergulatan antar PTM PDAM Buleleng berhadapan dengan PTM YP Temanggung, Jawa Tengah untuk memperebutkan juara beregu putra. Walhasil dengan perjuangan yang alot akhirnya PTM PDAM Buleleng mengkandaskan ambisi YP temanggung  dengan skor 2-1. Dengan berakhirnya final beregu putra tersebut, hasil akhir menyebutkan Juara I disandang PTM PDAM Buleleng, Juara II PTM YP Temanggung Jawa Tengah, Juara III PTMSI Buleleng A dan sebagai Juara IV PTM Sri Sedana Denpasar.

Ketua Umum KONI Kabupaten Buleleng, Nyoman Artha Widnyana pada kesempatan itu mengatakan apresiasinya terhadap penyelengaraan Bupati Cup XVII Tahun 2018 telah berjalan dengan baik. Iapun berharap untuk Pengkab PTMSI Buleleng agar mengeavaluasi hasil touenament ini, sehingga kedepannya nanti bisa lebih baik lagi dengan peningkatan para atlet tenis meja yang ada di Kabupaten Buleleng.”Ëvaluasi hasil tornament ini, untuk kedepannya nanti lebih baik lagi” ujarnya.””kamipun berterimaksih atas partisipasi PTM dari bali mapun luar Bali yang begitu antusias melakukan pertandingan sportive sehingga terlahir juara yang cukup membanggakan”tandas Widnyana

Sementara itu Ketua Umum Pengkab PTMSI Buleleng Made Lestariana mengaku sangat bangga dengan atlet tenis meja Buleleng yang begitu bersemangat untuk menggungguli lawan-lawannya. Iapun mengaku bahagia karena penyelenggaraannya bisa berjalan dengan baik sehingga sukses dalam prestasi pada Open Tournament Tenis Meja “Bupati Cup XVII” 2018. “Patut disyukuri dalam penyelenggaraan tournament ini berjalan dengan baik tanpa hambatan dan suksesnya atlet PTM PDAM Buleleng meraih juara di beregu putra dan tunggal putri U 19 atas nama Made Sisca Pratiwi menjadi bahan evaluasi nantinya untuk peningkatan atlet tenis meja lainnya”” pungkasnya.
Open Tournament Tenis Meja Bupati Cup XVII Tahun 2018 yang diikuti 170 peserta berlangsung selama tiga hari yang dibuka langsung Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana, pada hari Jumat (6/4) malam lalu.  Dimalam pembukaan tersebut, Bupati Agus Suradnyana merencanakan akan memperbaiki gedung bulu tangkis dan gedung tenis meja yang lebih representative.

Pewarta: Gus Sadarsana

Editor: Hana Sutiawati