Dubes Cairo Helmy Fauzi

Jakarta, (Metrobali.com)-

Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Cairo, Mesir membenarkan akan memberikan fasilitas guna melakukan test bagi 122 calon mahasiswa baru (camaba) Universitas Al-Azhar yang saat ini sudah berada di Mesir.

Demikian dikatakan Duta Besar (Dubes) Cairo Helmy Fauzi dalam pesan elektronik yang dikirimkan ke wartawan dari Cairo Sabtu (3/3/2018).

KBRI Cairo lanjut Helmy, akan memfasilitasi test masuk istimewa atau khusus bagi 122 bakal camaba yang berkeinginan masuk Al-Azhar.

“Namun, pelaksana test tersebut tetap berada di tangan Kementerian Agama (Kemenag) RI dan Ikatan Alumni Al-Azhar Indonesia sebagaimana yang dimandatkan oleh Al-Azhar sebagaimana tertuang dalam MoU Alzhar dengan pemerintah RI cq Kementerian Agama RI,” jelasnya.

Mengenai pemateri test kata Helmy, langsung dari Kemenag RI yang dalam hal ini dapat saja memperoleh bantuan atau masukan dari Universitas Al-Azhar Cairo.

Selain 122 camaba yang tiba di Mesir tanpa mengikuti test masuk Al Azhar tersebut, menurut Helmy, tak ada lagi, camaba yang terkatung-katung. Karena, para camaba lainnya telah mengikuti dan lulus ujian test masuk Al Azhar serta mengantongi ijazah kelulusan test masuk Al Azhar dari kementerian agama RI.

“Mereka saat ini dalam proses meningkatkan kemampuan berbahasa Arab melalui lembaga pendidikan bahasa Arab Al Azhar,” ujarnya.

Dirinya menegaskan, KBRI Cairo sama sekali tidak dilibatkan dalam proses rekrutmen camaba Al-Azhar, baik proses rekrutmennya itu sendiri maupun terkait jumlah calon mahasiswa yang dikirim.

“Pelibatan  atau permintaan  keterlibatan KBRI Cairo terbatas pada konteks memfasilitasi kedatangan camaba di Mesir, bantuan pengurusan visa serta penanganan ke konsuleran dan perlindungan WNI jika terjadi persoalan pada camaba,” demikian Helmy Fauzi menjelaskan. RED-MB