Gubernur Pastika bersama Wakil Ketua DPRD Bali Nyoman Sugawa Korry

Gubernur Bali Made Mangku Pastika membuka pameran pembangunan tahun 2015 di Panggung Terbuka Ksirarnawa, Taman Budaya Denpasar, Jumat (14/8).

Denpasar (Metrobali.com)-

Gubernur Bali Made Mangku Pastika mewajibkan jajarannya di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Provinsi Bali untuk secara bergiliran mengunjungi pameran pembangunan guna memberikan pembelajaran dan pengetahuan tentang bagaimana kinerja serta program yang telah dilakukan oleh masing – masing SKPD dan lembaga pemerintah lainnya yang ada di lingkungan Provinsi Bali. Demikian disampaikannya saat membuka pameran pembangunan tahun 2015 di Panggung Terbuka Ksirarnawa, Taman Budaya Denpasar, Jumat (14/8).

“Saya minta Sekda untuk mengatur secara bergiliran SKPD untuk hadir berkunjung ke pameran ini, hal tersebut dilakukan sekaligus memberikan pelajaran bagi para pegawai untuk mengetahui apa saja yang telah dilaksanakan oleh SKPD lainnya,” tegas Pastika. Ia berharap para pegawai tidak hanya  monoton mengetahui pekerjaan yang dilakukan oleh SKPD dimana dia bekerja. “Ini merupakan salah satu upaya untuk mencegah arogansi sektoral dari setiap pegawai, padahal hasil dari Bali Mandara tersebut merupakan hasil dari kerjasama dari setiap sektor yang ada di Lingkungan Provinsi Bali,” imbuhnya.

Lebih lanjut Pastika menyampaikan dengan diwajibkannya setiap pegawai untuk berkunjung, diharapkan mampu memberikan pembelajaran bagi setiap pegawai untuk lebih berpikir komprehensif dan holistik sehingga akselerasi program Bali Mandara dapat segera terwujud.Terkait dengan pelaksanaan pameran pembangunan tahun 2015, Pastika berharap pameran ini akan lebih informatif, edukatif, rekreatif dan bahkan komunikatif  dalam memberikan sosialisasi dan informasi program serta hasil pembangunan kepada masyarakat.

“Saya harap semua materi dan informasi dapat dikemas seaktraktif mungkin guna mampu memberikan sosialisasi, informasi yang menarik sekaligus komprehensif, terlebih lagi pameran ini dilaksanakan dalam rangkaian Hari Jadi Provinsi Bali ke 57 dan HUT ke 70 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia sehingga saya harap ini juga dapat dijadikan sebagi wahana yang tepat dalam memantapkan semangat kebangsaan dan nasionalisme serta cinta tanah air,” tegas Pastika.

Selain itu Gubernur Pastika juga sangat mengharapkan pameran ini dapat dimanfaatkan oleh kalangan UMKM sebagai media informasi, edukasi dan promosi sehingga dapat meningkatkan usahanya serta menggerakkan ekonomi kerakyatan dalam mewujudkan Bali yang Maju, Aman, Damai dan Sejahtera.

Sementara itu Kepala Dinas Perhubungan, Informasi dan Komunikasi Provinsi Bali I Ketut Artika yang merupakan ketua panitia penyelenggaraan pameran pembangunan 2015 menyatakan bahwa pameran pembangunan tahun 2015 merupakan agenda rutin serangkaian Hari Jadi Provinsi Bali ke 57 dan HUT ke 70 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2015 yang mengambil tema “Melalui Pameran Pembangunan Provinsi Bali Tahun 2015, Kita Akselerasi Pembangunan menuju Bali Mandara”.

Pameran bertujuan untuk memberikan dan menyampaikan pesan – pesan program pembangunan yang dilaksanakan oleh pemerintah, sebagai sarana evaluasi atas program yang telah dilaksanakan, sebagia media promosi para pelaku UKM dan sebagi media pembelajaran serta hiburan bagi masyarakat. Lebih lanjut disampaikan, event yang akan berlangsung selama 10 hari dari tanggal 14 s/d 23 Agustus 2015 ini, diikuti oleh 190 stand yang berasal dari unsur instansi pemerintah, lembaga pusat di daerah, dinas di lingkungan Pemprov Bali, perwakilan pemerintah kabupaten/kota se-Bali, perwakilan BUMN/BUMD, perguruan tinggi negeri, dan swasta, serta UMKM.

Pembukaan pameran ditandai dengan pemukulan gong oleh Gubernur Pastika yang didampingi oleh Ketua Panitia Pameran I Ketut Artika serta Wakil Ketua I DPRD Provinsi Bali Nyoman Sugawa Korry. Selanjutnya dilaksanakan peninjauan stand pameran yang ditandai pengguntingan pita pleh Ny. Ayu Pastika AD-MB