Bangli (Metrobali.com)-

Wakil Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta meninjau pelaksanaan ujian nasional yang didampingi Kadisdikpora Kabupaten Bangli pagi tadi di Kabupaten Bangli. Pelaksanaan ujian nasional tingkat SMA-SMK dilaksanan dari tanggal 23 sampai dengan 26 April 2012.

Jumlah siswa yang mengikuti ujian nasional untuk tingkat SMA sebanyak 1.158 siswa dan untuk SMK berjumlah 820 siswa.sedangkan siswa yang tidak hadir berjumlah 5 orang terdiri dari 1 orang siswa dengan alasan menikah berasal dari SMK 2 Kintamani, SMA Susut 2 orang dengan alasan berhenti dan SMK Tamanbali 2 orang dengan alasan berhenti

Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga Kabupaten Bangli Drs. I Nyoman Sumantra  mengatakan terkait dengan pelaksanaan UN tahun ini pihaknya sudah melakukan persiapan-persiapan melalui try out bahkan sudah 2 kali melakukan try out yakni try out tingkat kabupaten dan  try out tingkat Propinsi.
Ditambahkannya, sampai saat ini anak-anak siswa sebagian besar bisa mengikuti UN dengan baik.
Wakil Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta mengatakan bahwa pemkab bangli sudah berupaya semaksimal mungkin didalam melakukan UN tahun ini karena  soal-soal akan dikawal dengan betul-betul oleh masing-masing SKPD di lingkungan Pemkab Bangli  agar tidak terjadinya kebocoran disana-sini, sehingga pihaknya berharap kepada seluruh siswa yang mengikuti ujian nasional bisa menjawab dan bias  menghasilkan hasil yang baik  SUT-MB