Buleleng (Metrobali.com)-

Pemerintah terus menggenjot untuk mensosialisasikan, bahwa vaksinasi Booster dapat memberikan perlindungan hingga 91 persen dari resiko terburuk covid-19. Mengingat, vaksinasi menjadi salah satu komponen penting dalam strategi penanganan pandemi covid-19. Sehingga dengan adanya hal tersebut, Pemerintah Pusat melalui Kementerian Kesehatan RI melakukan percepatan program vaksinasi covid-19, khususnya pada Vaksinasi Booster.

Koordinator Bidang Data dan Informasi Satgas Covid-19 Kabupaten Buleleng yang juga Kadis Kominfosanti Buleleng, Ketut Suwarmawan menegaskan bahwa keberadaan vaksinasi lengkap ditambah booster, nantinya dapat memberikan perlindungan hingga 91 persen dari kematian, ataupun resiko terburuk lainnya akibat dari covid-19.

“Oleh karena begitu pentingnya vaksinasi covid-19 untuk menekan penyebaran covid-19, maka pemerintah terus memacu pelaksanaan vaksinasi melalui sinergitas yang dibangun antara pemerintah daerah dengan TNI/Polri serta para instansii lainnya,” jelas Suwarmawan saat rilis data perkembangan covid-19 di Kabupaten Buleleng, pada Senin, (28/2/2022)

“Kita berharap pelaksanaan vaksinasi berjalan dengan baik, sehingga bisa berkontribusi besar untuk mencegah pasien bergejala berat maupun berisiko kematian akibat infeksi covid-19.” tandasnya.

Sementara itu, terkait perkembangan penanganan Covid-19 di Kabupaten Buleleng membawa kabar baik, pasalnya hingga Selasa, 28 Februari 2022, terdapat 30 orang dinyatakan sembuh, kasus konfirmasi baru dan meninggal nihil atau tidak ada penambahan kasus.

Dengan adanya hal tersebut, maka kasus kumulatif konfirmasi 12.363 orang, sembuh menjadi 11.618 orang, meninggal tetap 582 orang, dan sedang dalam perawatan sebanyak 163 orang.

 

Sumber : Gus Sadarsana