Denpasar , (Metrobali.com)

Dalam rangka meningkatkan keterpaduan pelaksanaan pembangunan antara pusat dan daerah serta sebagai bentuk motivasi dan apresiasi kepada pemerintah daerah, Kementerian BPN/Bappenas menyelenggarakan Sharing Session Pembangunan Daerah Tahun 2022 yang dilaksanakan di Sahanuhur Meeting Room, Intercontinental Bali Sanur, pada Selasa (1/11).
Perwakilan Direktur Pemantauan, Evaluasi, dan Pengendalian Pembangunan Daerah Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas RI, Agustin Arry Yanna  mengatakan pelaksanaan Sharing Session Pembangunan Daerah Tahun 2022 secara tatap muka ini merupakan yang pertama kali dilaksaakan setelah beberapa waktu lalu tertunda akibat dilanda oleh pandemic Covid-19, ujarnya.

Lebih lanjut, pihaknya mengatakan pelaksanaan ini merupakan sebuah ajang untuk saling bertukar pikiran dalam memperkenalkan hasil inovasi unggulan, baik itu dari inovasi perencanaan maupun pembangunan daerah.

“Kami berharap dengan dilaksanakannya kegiatan ini dapat menginspirasi dan mendorong pemerintah untuk terus berinovasi khususnya dalam perencanaan dan pembangunan daerah. Tak hanya itu, diharapkan juga dalam kegiatan ini dapat saling bertukar informasi serta memperluas kerjasama dan kolaborasi antar daerah,” kata Agustin Arry Yanna.

Sementara Sekretaris Daerah Kota Denpasar, IB Alit Wiradana mengucapkan terimakasih dengan  dilaksanakan kegiatan ini sebagai salah satu upaya untuk menghasilkan inovasi-inovasi pembangunan yang lebih berkualitas.

Lebih lanjut dikatakannya, Kota Denpasar dalam perjalanan pelaksanaan penghargaan ini, semenjak bernama Anugrah Pangripta Nusantara (APN) sampai berubah nama menjadi Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) tercatat sebanyak dua kali mendapatkan kategori penghargaan, yakni tahun 2016 sebagai Kabupaten/Kota Perencanaan terbaik kedua. Dan tahun 2019 setelah berubah nama menjadi Pembanguann Perencanaan Daerah, Kota Denpasar kembali meraih predikat kedua kategori kota sebagai Kabupaten/Kota Perencanaan terbaik,” ujarnya.

” Kami berharap Kota Denpasar dapat meningkatkan inovasi-inovasi baik pembangunan maupun SDM sehingga kedepannya dapat memiliki mental yang berdaya saing dalam membantu pemerintah untuk melaksanakan pembangunan Kota Denpasar yang berkelanjutan,” pungkas IB Alit Wiradana.

Sumber : Huas Dps

Editor : Hana