Umat muslim di seluruh dunia khususnya Indonesia sebentar lagi akan kedatangan bulan yang penuh hikmah dan barokah yaitu bulan suci Ramadhan, untuk menyambut datangnya bulan suci Ramadhan,  tvOne akan menghadirkan program unggulan yang akan ditayangkan untuk menghibur pemirsa setia tvOne. Program yang bergenre Islami ini akan menemani pemirsa tvOneselama sebulan penuh.

Pada bulan Ramadhan tahun ini tvOne telah mempersiapkan program-program yang akan menemani pemirsa setianya dalam menjalankan ibadah puasa, selain program Selera Asal Spesial Ramadhan, Khazanah Islam Spesial Ramadhan, Bukan Jalan-Jalan Biasa Spesial Ramadhan, Selera Asal Spesial Lebaran, Karikatur Spesial Lebaran, FTV & Special Documentary tvOne. Beberapa  program – program  Ramadhan yang telah tvOne persiapkan antara lain :

 1.      Indonesia Mengenangmu tvOne – tayang hari Sabtu & Minggu pukul 10.00 – 11.30 wib.

Program ini dasarnya adalah sebuah tayangan religi bersifat taping sebagai rasa penghargaan terhadap para tokoh syiar agama Islam Indonesia yang pernah mengisi program religi tvOne, KH.Zainuddin MZ dan Ust.Jefri Al Buchari adalah dua nama besar dalam jajaran pendakwah di Indonesia. Gaya berceramah yang khas dan penyampaian materi yang ringan mudah dipahami oleh setiap lapisan masyarakat.  Kepergian mereka kehadirat Allah SWT takkan terlupakan begitu saja. Kenangan akan eksistensi mereka akan tetap menjadi bagian dari perjalanan bangsa ini. Terbukti banyak sekali rekaman ataupun buku yang berisi nasehat-nasehat Islami yang terjual laris dimasyarakat.

Alasan inilah yang menjadikan sebuah rencana untuk mengkompilasi ulang tayangan-tayangan mereka yang pernah ditayangkan di tvOne.Rekaman ceramah agama dari mereka menjadi materi utama dari program yang bertajuk “Indonesia Mengenangmu”. Materi tayangan yang diambil dari program Damai Indonesiaku dan Tablik Akbar pada episode-episode terdahulu akan diracik ulang dengan sentuhan host yang akan menjadi bridging/ jembatan setiap segmentasi, sekaligus memberikan ulasan singkat dari nasehat-nasehat yang disampaikan oleh KH.Zainuddin dan Uje.

 2.      Tabligh AkbartvOne – tayang Setiap Hari selama bulan Ramadhan pukul 15.30 – 16.30 wib

 Tabligh AkbartvOneadalah program reliji dengan format tablik, dihadiri oleh banyak jemaah dan paparan tausiyah dari ustadz yang dikenal masyarakat Indonesia. Tablik Akbar untuk tahun ini mengalami perubahan terutama dalam konsep suasana dilokasi shooting. Halaman masjid yang menjadi lokasi tayangan ini akan dikondisikan seperti sebuah bazaar dengan jajaran tenda-tenda yang menyediakan dagangan khas berbuka puasa dari masyarakat setempat. Jemaah yang menghadiri acara ini akan dihibur dengan perfoma musisi bedug,rebana dan  akustik yang akan membuat suasana menjelang berbuka puasa nampak meriah.

Dalam setiap segmentasi acara, para ustadz akan menyampaikan tausiyahnya tentang peristiwa terkini yang diulas dalam perspektif agama Islam sekaligus memberikan nasehat dan solusi dari beberapa nara sumber professional untuk melengkapi pembahasan materi Tablik Akbar.

 3.      Damai IndonesiakutvOne“Indonesia Bertadabbur”– tayang Setiap Hari selama bulan Ramadhan pukul 03.00 – 04.00 wib

 

Konsep Damai Indonesia ditahun ini mengalami perubahan terutama dalam hal content-packaging. Format tablik yang menjadi tradisi program Damai Indonesiaku tvOneberubah menjadi format pengajian kitab atau disebut dengan tadabbur.  Program ini menitik beratkan pada kajian mendalam masalah-masalah kehidupan sehari-hari dari wilayah fiqih hingga wilayah kedokteran, tehnoligi dan sebagainnya,dengan dilengkapi alat peraga berupa gambar grafis yang akan menjadi penjelas materi yang disampaikan oleh nara sumber.

Tayangan yang berdurasi satu jam ini disampaikan dengan padat “to the point”. Penuh dengan quotes yang menginspirasi pemirsa dalam memahami agama Islam.  Diharapkan dengan menyaksikan tayangan ini, pemirsa akan mendapatkan banyak penyegaran tentang keislaman sekaligus pemahaman bahwa Islam adalah agama alam semesta yang selalu merespon setiap perubahan didunia ini. Islam bukanlah sekedar seperangkat aturan yang mati. Tetapi Islam adalah solusi disetiap dimensi  kehidupan baik dari aspek politik, ekonomi, social, budaya, tehnologi dan sebagainnya

 4.      Tauladan tvOne – tayang Setiap Hari selama bulan Ramadhan menjelang Adzan Maghrib

Tauladan yang tvOne persembahkan bukanlah kultum yang seperti biasanya. Opick & Band Tombo Ati akan mengisi Tauladan tvOne selama bulan Ramadhan. Tidak hanya bernyanyi, personil Opick akan bersyair dan bercerita mengenai tema yang diangkat dan berbeda-beda untuk setiap episodenya. Selain itu membahas mengenai isu – isu universal mengandung hikmah kehidupan, dikaitkan dengan hadis dan surat-surat Al Qur’an, diselingi dengan kisah-kisah teladan yang inspiratif  dan memotivasi.Diselingi dengan alunan musik-musik religi khas Opick & Band Tombo Ati yang akan memperkuat kisah-kisah yang akan disampaikan dengan memadukan unsur nada dan dakwah yang akan mengambil setting indoor bernuansa sentuhan Islamiah.

 5.      Kabar RamadhantvOne – tayang Setiap Hari selama bulan Ramadhan

Program ini dasarnya adalah segala berita yang diinformasikan seputar Ramadhan. Mulai dari berita, serba – serbi, tips dan segala sesuatu yang sekiranya menjadi informasi yang bermanfaat bagi pemirsa setia tvOne. Dengan kemasan berita yang menarik, disampaikan oleh anchor tvOne, menyampaikan setiap informasi dengan tayangan yang menarik.

 6.      Kabar MudiktvOne – tayang Setiap Hari selama bulan Ramadhan pukul 11.00 wib

 Program ini merupakan program yang menginformasikan seputar Ramadhan dengan memberikan informasi  mengenai perjalanan mudik selama bulan puasa berlangsung mulai dari H (-) sebelum lebaran sampai dengan H (+) setelah lebaran, yang akan di laporkan dari seluruh penjuru-penjuru di tanah air khususnya di jalur – jalur mudik yang sering di lewati oleh pemudik dan informasi akan selalu di update setiap waktu agar pemirsa pecinta tvOne dapat mengetahui perkembangan secara berkelanjutan

 Menjalani ibadah Puasa, tvOne memberikan porsi yang khusus untuk pemirsanya dengan tayangan – tayangan yang berkualitas, menarik dan sarat akan informasi. Suguhan program yang memiliki unsur Keislaman diharapkan dapat menambah manfaat bagi pemirsa tvOne yang menjalankan ibadah Puasa. Saksikan program-program Ramadhan hanya di tvOne.   RED-MB