GUNDUL MASAL

DENPASAR (Metrobali.com)-

Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Denpasar diwarnai aksi gundul massal oleh para simpatisan dan pendukung salah satu Pasangan Calon (Paslon). Hal itu mereka lakukan, setelah melihat perhitungan sementara yang mereka pantau dari Posko Dharmanegara di Renon, Denpasar, Rabu (9/12).

Meski penghitungan belum final, namun sejumlah pendukung paslon nomor urut 1, Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra-IGN Jaya Negara (Dharma Negara) yang merupakan kandidat petahana sudah merayakan euforia kemenangan dengan melakukan aksi gundul massal disejumlah tempat. Di kediaman Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra sejumlah pendukung serta relawan sudah berkumpul dan melakukan aksi gundul massal serta pesta rakyat berupa nasi jinggo.

Salah satu pendukung pertahana itu, Nyoman Kardi yang merupakan warga Banjar Bengkel, Denpasar, mengaku aksi gundul massal ini dilakukan lantaran kandidat yang diusungnya saat ini unggul. “Dharma Negara sudah menang. Kita bayar kaul, syukuran atas kemenangan ini. Kami menang mutlak,” ucap Kardi.

Untuk diketahui, di Banjar Bengkel terdapat 499 pemilih dan kandidat Dharma Negara meraih 473 suara. Sementara kandidat nomor urut 2, Ketut Resmiasa-IB Batu Agung Antara (Resmi-Agung) tidak meraup suara sama sekali. Sementara kandidat nomor urut 3, I Made Arjaya-AA Rai Sunasri (AS) hanya meraup 15 suara, dengan suara tidak sah 8 suara. AW-MB