Negara (Metrobali.com) – Merica palsu yang diduga dibuat dari tepung dan dicampur dengan merica yang asli marak beredar di Kabupaten Jembrana, Bali dan sudah banyak masyarakat menjadi korban.

Menurut salah seorang ibu rumah tangga di Kecamatan Jembrana, Minggu, jika cuma dilihat sekilas nyaris tidak ada perbedaan antara merica yang asli dengan yang palsu.

“Apalagi merica yang palsu itu dicampur penjualannya dengan merica yang asli untuk menyamarkannya,” kata ibu rumah tangga ini.

Kepada ANTARA, ibu rumah tangga ini menujukkan merica yang ia beli dan merendamnya dengan air untuk membuktikan mana yang asli dan palsu.

Beberapa saat setelah direndam, merica yang asli langsung berubah warga menjadi putih bahkan lumer.(Ant)