Denpasar (Metrobali.com)-

Masyarakat di Kecamatan Petang, Kabupaten Badung, mengharapkan saluran irigasi air diperbaiki dan diperhatikan sehingga kawasan sawah tetap lestari di Badung bagian utara.

“Masyarakat di Badung bagian utara mengharapkan saluran irigasi tetap lancar, bahkan mereka meminta yang selama ini sumber air yang disedot untuk air PDAM dan air kemasan dikurangi, bahkan meminta dihentikan saja,” kata Komisi III DPRD Bali Ida Bagus Putu Parta di Denpasar, Kamis (18/7).

Ia mengatakan pendapat yang dihimpun tersebut setelah pihaknya melakukan reses ke daerah pemilihannya guna menyerap aspirasi yang selama ini belum disampikan secara tertulis ke anggota DPRD Bali.

“Selama saya melakukan reses ke daerah berupaya menyerap aspirasi warga yang selama ini belum disampaikan kepada anggota dewan. Salah satu usulan masyarakat di Petang adalah masalah irigasi tersebut,” kata politikus asal Mengwi, Kabupaten Badung itu.

Menurut dia, permasalahan warga Kabupaten Badung masih cukup banyak terutama di Badung bagian utara, antara lain di Kecamatan Petang dan Mengwi.

“Saya meminta kepada pemerintah provinsi dan kabupaten memperhatikan keluhan para petani di Badung bagian utara, sehingga perekonomian warga bisa berimbang dengan masyarakat yang ada di kecamatan lainnya,” kata politikus Partai Demokrat ini.

Dikatakan potensi Badung bagian utara cukup besar terutama di sektor pertanian, karena itu potensi ini harus digarap secara maksimal sehingga keberimbangan kesejahteraan warga merata.

“Kalau potensi tersebut digarap secara maksmal masyarakat Badung sejahtera, terlebih pendapatan asli daerah setempat cukup tinggi dibanding kabupaten dan kota di Bali,” kata Parta.