Denpasar (Metrobali.com)-                      

Rotary Club of Bali Taman (RCBT) menggelar acara sosial berupa pemberian Save Drinking water (SDW) di SD 2 Denpasar, dan juga pembagian kacamata gratis bagi siswa SMP PGRI 9 Denpasar pada Selasa (14/8). Selain hadir Presiden ( sebutan kepala) RCBT, Asiawati, juga Gubernur RCBT Panudhiana Kuhn, seorang pengusaha terkenal di Bali, dan lainnya.

Road show sosial RCBT pertama menyambangi SD 2 di jl. Veteran Denpasar, dengan memberikan save drinking water, yang disambut hangat oleh Drs.Dewa  Made Candi, kepala sekolah SD yang dibangun sejak tahun 1928 itu. “ Tetu ini adalah satu sumbangan yang sangat berarti bagi kita, utamanya bagi siswa yang semakin tahu akan kebersihan air minum,” ujarnya.

Sementara Asiawati menambahkan bahwa sumbangan pihak RCBT sumbangan SDW berkat kerjasamanya dengan pihak Bank Negara Indonesia (BNI). Sedang Panudhiana Kuhn juga memberi sambutan singkat khususnya bagi anak –anak SD  untuk menjaga kebersihan dengan minum air yang sehat, layak minum. Acara kemudian berlanjut di SMP PGRI 9 Denpasar,  masih dengan acara sama, yakni bakti sosial yang kali ini pembagian kacamata gratis bagi para siswa yang membutuhkannya. Oleh kepala SMP PGRI 9 Denpasar, Drs. Agung Sumitra, MM, MSi yang menyambut acara ini dengan sangat terharu.

“ Kita semua mengucapkan banyak terima kasih dan sangat terharu atas bantuan kacamata bagi siswa kami yang berjumlah 36 anak yang membutuhkan kacamata ini, “ ungkapnya.

Sementara oleh Gubernur RCBT Panudhiana Kuhn ditambahkan bahwa pihaknya sebagai organisasi social bersifat pengabdian kepada masyarakat dan lainnya, yang diantaranya ialah juga kepeduliannya kepada dunia pendidikan. Untuk kegiatan ini pihaknya juga mengandeng perkumpulan pengusaha Jepang di Bali.  ” Nah, untuik disini, lewat pembagian kacamata yang membutuhkannya ini, para siswa-siswa tersebut dengan mata yang sehat tentu mereka diharapkan akan lebih giat dalam belajar, “ imbuhnya. HP -MB