Kakak angkat Angeline

Denpasar (Metrobali.com)-

Kakak angkat Engeline, Iyvonne dan Christina menjalani pemeriksaan sebagai saksi di Mapolda Bali. Keduanya menyebut jika mereka dicecar 50 pertanyaan oleh penyidik.

“Ada 50 pertanyaan yang ditanyakan penyidik,” kata Iyvonne dan Christina, Kamis malam 18 Juni 2015. 50 pertanyaan itu seputar keseharian Engeline. “Seputar keseharian Engeline,” kata Iyvonne. Mereka menjalani pemeriksaan selama sembilan jam mulai pukul 10.00 WITA hingga pukul 19.00 WITA.

Sayang, keduanya enggan merinci lebih jauh pertanyaan apa saja soal keseharian kehidupan Engeline. Sebelumnya, Kabid Humas Polda Bali, Komisaris Besar Hery Wiyanto menuturkan, Yvonne dan Christina juga menjalani pemeriksaan terkait penelantaran Engeline.

“Tapi dia saksi tidak wajib, karena ada hubungan darah dengan tersangka. Keduanya ditanya mengenai seluk beluk ketika Engeline masih hidup,” katanya. JAK-MB