Jembrana (Metrobali.com)-

Sebuah kendaraan keluarga Mitsubishi Xpander DK-1775-UZ terjun ke jurang dengan kedalaman sekitar 50 meter. Tidak ada korban jiwa dari peristiwa tersebut.

Kecelakaan tunggal dari informasi terjadi Minggu (27/2/2022) sekitar pukul 00.15 di Jalan pedesaan di Banjar Gunung Sekar, Desa Mendoyo Dauh Tukad, Kecamatan Mendoyo.

Kejadian tersebut dilaporkan ke Satlantas Polres Jembrana pada Minggu (27/2/2022) sekitar pukul 07.00 Wita.

Sopir Gede Sudita (45) dari Banjar Anyar, Desa Air Kuning, Kecamatan Jembrana dan tiga (3) penumpang lainnya sempat dilarikan ke rumah sakit. Namun sudah diperbolehkan pulang karena hanya mengalami luka lecet.

Awalnya kendaraan dalam posisi terparkir menghadap ke utara dengan jalanan pedesaan turunan. Selanjutnya di jalan rabat beton dengan diameter lebar 2,5 meter, pengemudi hendak memutar arah.

Entah bagaimana, tiba-tiba kendaraan terperosok masuk jurang ke arah barat dengan kedalaman 50 meter. Dari kejadian tersebut sopir dan tiga penumpang mengalami luka lecet. Sementara kendaraan rusak pada bagian depan bahkan plat nomor polisi terlepas.

Kasat Lantas Polres Jembrana AKP Dewa Gede Ariana seijin Kapolres Jembrana, dikonfirmasi Minggu (27/2/2022) membenarkannya dan kejadian tersebut tidak menimbulkan korban jiwa. (Komang Tole)