Negara (Metrobali.com)-

Gubernur Bali Made Mangku Pastika menghadiri pucak peringatan HUT Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Daerah Bali di Wantilan Pura Jagatnatha, Negara, Senin (9/1).
Gubernur dalam sambutannya mengingatkan kembali peran dan jasa-jasa para veteran yang telah merebut kemerdekaan. “Tanpa mereka (para veteran,red), kita tak mungkin menikmati kemerdekaan seperti saat ini,” ujarnya. Untuk menghargai jasa-jasa mereka, kalangan generasi muda hendaknya dapat melanjutkan perjuangan dengan mengisi kemerdekaan dengan kegiatan positif.
“Semangat juang dan disiplin para veteran harus diwarisi kalangan generasi muda untuk mengisi pembangunan,” imbuhnya. Dalam kesempatan itu, Gubernur juga menyoroti berbagai persoalan yang dihadapi Bangsa Indonesia belakangan ini. Menurutnya, sejumlah persoalan tersebut disebabkan menurunnya semangat juang, disiplin dan loyalisme. Padahal, kemerdekaan yang kita nikmati saat ini direbut dengan pengorbanan, darah dan air mata. “Hal itu patut direnungkan oleh generasi muda. Mari kita warisi semangat juang para pahlawan dan veteran untuk mewujudkan bangsa yang bermartabat dan sejajar dengan bangsa lainnya,” urainya.

Ditambahkan Gubernur, persoalan yang dihadapi ke depannya akan makin kompleks. Hal ini memerlukan komitmen yang kuat dari berbagai pihak, termasuk di dalamnya jajaran veteran. Kata Gubernur, kalangan veteran memiliki peran yang sangat strategis dalam pembangunan. Selain ikut berjuang dalam merebut kemerdekaan, semangat juang para veteran juga dapat menjadi inspirasi kalangan generasi muda dalam melanjutkan pembangunan. Mengingat jasa-jasa para veteran, Pemprov Bali terus berupaya memberi perhatian kepada mereka, baik tentang kesejahteraan hingga kesehatan.MB1