Klungkung ( Metrobali.com )-
Sabtu ( 18/8 ) bertempat dikediaman Ketua DPD II Partai Golkar Klungkung Dewa Widiasa Nida berlangsung pertemuan sejumlah tokoh untuk mengusung Tokoh Puri dalam Pilkada tahun 2013. Acara pertemuan itu dimulai pukul 15.00 wita  dan dihadiri ketua DPD I Partai Golkar  Provinsi Bali I Ketut Sudikerta, Cokorde Gede Ngurah mantan Bupati Klungkung yang sekarang sebagai Anggota DPR Bali dapil Klungkung dari partai Golkar.

Selain tokoh penting ikut hadir dan menyaksikan acara itu, pertemuan itu juga dihadiri Ketua Fraksi Golkar Klungkung Ni Luh Komang Ayu Ningrum, Penasehat F Golkar AA Sarjana dan anggota F Golkar Tjok Istri Raka. Nampak pula hadir  para  pengurus DPD II Golkar Klungkung dan seluruh pengurus kecamatan partai Golkar Klungkung.

Partai Golkar Klungkung bergerak cepat untuk menyikapi Pilkada Klungkung yang akan digelar tahun  2013. Tidak tanggung tanggung Golkar Klungkung malah melibatkan Golkar Bali untuk Pilkada Klungkung tahun depan. Tokoh yang di undang  yakni Tjokorda Raka Putra, kandidat Bupati Klungkung dari independent sebelumnya. Saat itu kalah dari paket Canang (Candra—Agung) dari PDIP.  Tjok Bagus Putra tokoh Klungkung juga diundang dalam pertemuan itu.  Sejumlah tokoh tersebut diundang dalam satu meja oleh Golkar di rumah Ketua DPD II Golkar Klungkung Dewa Widiasa Nida.

Sementara itu Tjokorda Gde Ngurah berharap sejumlah helatan pilkada di Bali selama ini bisa menjadi pelajaran berharga buat Partai Golkar. Diantaranya kekalahan Calon yang diusung Partai Golkar  di Negara dan Buleleng. Mantan Bupati Klungkung ini mengatakan kalau Golkar punya networking yang kuat dan bagus, Golkar bisa menang di mana-mana. “Uang tidak masalah dan tidak satu satunya alasan untuk menjadikan kemenangan,” ungkapnya.

Untuk itu dirinya berharap kedua tokoh Puri tersebut bisa masuk melalui paket Golkar. Selain itu menurutnyaPilkada di Klungkung kali ini adalah kesempatan buat Golkar untuk merebut  kembali kemenangan  calon dari Parta Golkar.”Kita harus raih kejayaan Partai Golkar seperti di masa-masa yang lalu,” kata mantan Bupati Klungkung tersebut.

Dalam kesempatan itu Ketua DPD I Golkar Bali Ketut Sudikerta mengaku tersanjung dengan kehadiran dua tokoh puri yang mau datang memenuhi undanganya. “Saya sangat tersanjung kedua tokoh Puri Klungkung Tjok Raka dan Tjok Bagus bisa hadir,” ujar Sudikerta.

Dalam kesempatan itu Sudikerta memaparkan kesiapan Golkar dalam Pilbup 2013 mendatang. Bahkan semua pengurus DPD II, PK dan Fraksi diminta all out dan bekerja keras untuk merebut Klungkung satu. Hanya saja Sudikerta mengakui kalau pertemuan tersebut masih sebatas silaturahmi. Pihaknya mengakui kalau kedua figure yang juga angga Puri tersebut sudah disurvai dan keduanya dinilai sangat bagus.“Kedua figure saya sudah survey secara pribadi dengan mempergunakan tiga lembaga survai sekaligus,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu Sudikerta juga memberikan sinyal agar Golkar Klungkung bisa melakukan koalisi dengan partai lainnya. “Kalau untuk koalisi kita terbuka saja dengan siapapun yang penting ada kecocokan,” ujarnya. Dalam kesempatan itu Sudikerta juga menyampaikan kalau Golkar tidak akan membebani calon dengan biaya tinggi. Meskipun Pilkada membutuhkan biaya. Untuk soal koalisi Sudikerta meminta Fraksi Golkar terus melakukan komunikasi politik dengan parpol parpol yang ada  di Klungkung.
Ditanya apakah Golkar pasti akan mengusung salah satu tokoh Puri tersebut? Sudikerta sendiri tidak barani menjelaskan secara gamblang. Yang jelas menurut Wakil Bupati Badung ini, apa yang terjadi sekarang ini adalah langkah yang cukup maju. Yang jelas menurut Sudikerta kedua tokoh tersebut sangat Populer. Dan kehadiran keduanya juga menandakan kalau mereka tidak jauh jauh dari Golkar.

Sementara itu Tjok Raka sendiri mengakui kalau pertemuan tersebut sangat bagus. Bahkan Guru besar Unud ini mengakui ide dan gagasan ketua DPD Golkar Bali Ketut Sudikerta sejalan dengan visi dan gagasanya. “Salah satu keinginan beliau adalah untuk meraih kemenangan, ungkapnya.

Tjok Raka mengatakan, sebaiknya Golkar melakukan koalisi untuk lebih mudah meraih kemenangan. Apakah sudah pasti akan maju dari Golkar? Tjok Raka sendiri belum berani memastikan. Yang jelas pertemuan tersebut adalah langkah maju. Tjok Raka sendiri mengaku akan membarikan jawaban soal pinangan Golkar tersebut sekitar Desember mendatang.

Sementara ditanya apakah siap dipaketkan denaen Tjok Bagus? “Itu terserah yang mengusung nanti, termasuk dukungan parta yang berkoalisi,” pungkasnya.
Sementara itu Ketua DPD Golkar Klungkung Dewa Nida, mengakui kalau Golkar Klungkung all out untuk merebut Klungkung satu. Bahkan Golkar juga berniat sekaligus merebut Klungkung satu dan dua. “Kemungkinan besar kedua tokoh  puri ini bisa dipaketkan,” terangnya.

Artinya Golkar Klungkung bisa saja mengusung Puri Puri yakni Tjok Raka dan Tjok Bagus berpaketan. Yang jelas perkembangan ke arah koalisi sangat memungkinkan.  Hanya saja untuk melakukan koalisi Dewa Nida menilai cukup sulit. Karena sesuai dengan pengalaman perekambangan politik di Klungkung semua parpol cukup menunjukan gengsinya dengan ambisi untuk mengusung kader masing masing, imbuhnya. Acara pertemuan silahturami yang singkat  itu berakhir pukul 16.00 wita. SUS-MB