Bupati Bangli Kunjungi Destinasi Kawasan Wisata Tembuku

Bangli (Metrobali.com)-

Jumat Nikmat adalah program yang dicetuskan Bupati Bangli sebagai upaya untuk memperkenalkan potensi destinasi wisata yang ada di Kabupaten Bangli. Diawali dari kecamatan Tembuku Bupati Bangli beserta rombongan yang terdiri dari unsur Dinas Pariwisat, Perhubungan, Bagian Protokol, Satpol PP, Camat Tembuku, didampingi Perbekel wilayah setempat bergerak mengunjungi Kawasan Destinasi wisata yang ada di Daerah Kecamatan tembuku untuk mengetahui secara langsung dengan lebih dekat serta untuk mengetahui lebih dalam potensi dan persoalan yang dihadapi, Jumat (23/2).
Bupati Bangli I Made Gianyar,SH.M.Hum.,M.Kn di akhir kunjungan menyampaikan, Memasuki tujuh tahun kepemimpinan menjadi Bupati Bangli banyak hal yang telah diperbuat, dengan penuh semangat Kerja dan terus bekerja, infrastruktur terus diperbaiki, Desa terus dibenahi baik melalui ADD, Program Gerbangdesigot, GGS, pertanian dan masih banyak lagi program yang bermuara untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bangli pada umumnya.
Memasuki tahun ke tujuh, punya sisa waktu tiga tahun kita masih memiliki kekurangan karna masih mengikuti konsep “Payuk Prungpung Misi Berem/de ngaden Awak Bisa” pesan tersebut masih melekat sampai saat ini dimana hal itu sudah menjadi cara berpikir kita dari masa lalu sehingga masih banyak kekurangan di kabupaten Bangli yang perlu kita perbaiki baik marketing, Promosi potensi yang kita miliki masih sangatlah kurang. “Banyak hal yang telah dilakukan tetapi tidak diketahui kita berbuat sehingga muncul anggapan bahwa Orang malas mengatakan Orang rajin pun adalah orang malas karena tidak diketahui berbuat sesuatu” kata Gianyar.
Melalui Kesempatan Baik ini khusus di bidang pariwisata selaku Bupati Bangli memilih hari jumat yang merupakan salah satu bagian dari upaya untuk merubah Image/pandangan masyarakat, yang pertama adalah merubah Paradigma dari nama hari, dimana sebelumnya kita ketahui orang berpandangan kalau hari jumat itu merupakan jumat keramat, namun melalui Program Pariwisata kita jadikan hari jumat sebagai “Hari Nikmat” dimana pada hari tersebut merupakan hari untuk mengunjungi dan memamtau distinasi wisata yang ada di Kabupaten Bangli yang di awali dari Kecamatan Tembuku.
“Tujuannya adalah untuk mengenal lebih dekat secara langsung potensi destinasi yang dikembangkan dengan keunggulan masing masing” kata Gianyar.  Lanjut, Kita sudah berkeliling menikmati berbagai suguhan wisata yang ada di kecamatan tembuku dimulai dari Kawasan Anjungan Tukad Melangit (ATM) dengan Pesona indahnya View Perbukitan dan lembahnya, dilanjutkan menuju Air terjun Tukad Cepung yang juga merupakan kawasan wisata Spiritual dengan keunikannya.
Begitu juga dengan Kawasan wisata Maha Praja yang menyajikan pemandangan yang betul-betul alami ditambah suguhan atraksi wisata yang dapat memacu andrenalin Pengunjung, pada akhirnya sampailah kita pada suatu destinasi puncak kepuasan dimana kita dimanjakan dengan amenitas (Amenity) wisata yang fasilitasnya berkelas internasional setara dengan bintang lima plus, yaiutu di De Klumpu Bali.
Tidak kalah menariknya dari kawasan destinasi yang lain, di sini nuansa alam betul betul terasa kita bisa mencicipi minuman tradisional alang-alang yang belum pernah dinikmati ditempat lain sehingga menjadi daya tarik tersendiri.  Hari ini kita sudah berkeliling dan kita sudah rasakan kenikmatan hidup, baik keindahan alam yang natural sajian wisata dengan keramah tamahan sesuai dengan karakter masyarakatnya mulai dari baru masuk sampai meninggalkan kecamatan Tembuku. Kita berharap denga pengelolaan yang baik dan tetap menjaga sapta pesona para pengunjung tidak akan bosan untuk datang kembali denga membawa teman yang lebih banyak.
Melalui Hari Jumat sebagai “Hari Nikmat” kita mengajak kepada para Wisatawan baik dari Kabupaten Bangli dan Masyarakat Bali juga dari luar Bali bahkan yang sudah banyak berkunjung dari mancanegara yaitu Jepang Korea dan Eropa untuk berkunjung. “Ayuk datang kekecamatan Tembuku untuk menikmati sajian wisata yang dapat memajakan hidup dengan nuansa alam yang natural, Karena Kecamatan Tembuku adalah salah satu mutiara dari Kabupaten Bangli dengan berbagai keunikan dan keramahan masyarakatnya, yang sangat-sangat layak untuk di kunjungi” Ajak Made Gianyar. RED-MB