Denpasar (Metrobali.com) 

 

Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kemendikbudristek RI, Dr. Iwan Syahril, Ph.D. yang hadir secara daring dalam acara Pelantikan Pengurus Badan Musyawarah Perguruan Swasta (BMPS) Provinsi Bali periode 2021-2026 memberikan ucapan selamat dan dorongan moril kepada Gede Ngurah Ambara Putra, SH. dari Yayasan TP 45 Denpasar sebagai Ketua Umum BMPS Bali seraya berpesan semoga dapat menjalankan amanah dengan baik dan mengabdi dengan sepenuh hati.

Pengukuhan Ketua BMPS Bali yang bertepatan dengan Hari Guru 25 November tersebut memberikan makna sebuah etos pengabdian yang tinggi dan terus bersemayam di jiwa tenaga pendidik diseluruh Indonesia

.

Dirinya mengingatkan, bahwa posisi dan peranan sekolah swasta sangatlah strategis. Secara historis, Perguruan swasta telah mengisi kekosongan pendidikan dimana pemerintah belum mampu mendirikan satuan pendidikan. Pihaknya pun mengapresiasi mendorong BMPS agar melakukan sinergitasnya dengan Gubernur Kepala daerah Pemprov Bali dan lembaga legislatif DPRD untuk bersama-sama memajukan dunia pendidikan di Bali.

Ketua Umum BMPS Bali, Gede Ngurah Ambara Putra mengatakan bahwa pelantikan kepengurusannya yang bertepatan dengan Hari Guru jadi momentum untuk berbenah diri didasari Catur Watak BMPS (nasionalisme, demokratis, religius, populis) dalam meningkatkan nilai-nilai dasar BMPS. Salah satunya adalah profesionalisme dalam meningkatkan mutu, mendukung transformasi pendidikan, dan pemajuan kebudayaan melalui Program Merdeka Belajar.

Lebih lanjut Ngurah Ambara mengungkapkan bahwa kemampuan perguruan swasta tidaklah menjadi besar tanpa ada dukungan dari para pihak terutama oleh pemerintah. BMPS Bali berharap pemerintah membuat kebijakan proporsional terkait wilayah dan kuota anak didik. Semoga dengan kebijakan pemerintah, perguruan swasta mampu beriringan secara konstruktif membangun dunia pendidikan bersama perguruan negeri.

“Dengan kerendahan hati kami memohon kepada Pemerintah Provinsi Bali dalam meningkatkan dunia pendidikan agar memperhatikan sekolah swasta. Wacana pemerintah untuk membangun sekolah negeri di setiap kabupaten/kota di Bali, hendaknya pemerintah memperhatikan keberadaan sekolah swasta yang ada,” ucap Ngurah Ambara.

Ketua Umum BMPS Nasional, KH. Saur Panjaitan XIII, dalam sambutannya menekankan sinergitas antara pemerintah daerah dengan BMPS sebagai penyelenggara sekolah swasta. BMPS sebagai mitra pemerintah menunjukkan kebersamaan, tidak berhadap-hadapan, tapi duduk berdampingan, berkolaborasi dengan melaksanakan kegiatan di bidang pendidikan untuk mencerdaskan anak bangsa. (hd)