DPC Partai Hanura Kota Denpasar menyerahkan berkas pendaftatan ke KPU Denpasar - Copy
DPC Partai Hanura Kota Denpasar menyerahkan berkas pendaftatan ke KPU Denpasar

Denpasar (Metrobali.com)-

Sebagai syarat menjadi peserta pemilu tahun 2019, Partai Hanura Kota Denpasar, melaksanakan pendaftaran partai politik ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Denpasar, pada hari Minggu (15/10/2017). Parade budaya baleganjur dan diiringi tokoh pewayangan, Hanoman, mewarnai prosesi pendaftaran tersebut.
“Kami diterima langsung Ketua KPU Kota Denpasar, Gede John Darmawan, bersama jajarannya dan Panwaslih Denpasar. Setelah menyerahkan semua berkas persyaratan dan diverifikasi oleh KPU, semuanya dinyatakan lengkap”, ungkap Ketua DPC Partai Hanura Kota Denpasar, I Made Kartika, Senin (16/10/2017), saat diwawancarai di kantornya.
Pada saat pendaftaran di KPU Denpasar,  tim dari Hanura Denpasar didampingi Sekretaris DPC Partai Hanura Kota Denpasar, Kadek Dwi Putra Merdana dan Wakil Ketua Bidang Keanggotaan DPD Partai Hanura Provinsi Bali, Kadek Cita Ardana Yudi.
Dikatakan Kartika, berkas yang diserahkan ke KPU Denpasar sebanyak 696 berupa foto copy KTA dan KTP Elektronik ataupun surat keterangan dari Disdukcapil. “Kita serahkan juga salinan data SIPOL (Sistem Informasi Partai Politik) yang dikirim oleh KPU Pusat sejumlah 696 itu”, ucapnya.
Dijelaskannya juga, dengan kepercayaan masyarakat yang semakin tinggi kepada Partai pimpinan Oesman Sapta Odang ini, Partai Hanura Kota Denpasar, menargetkan tambahan 6 kursi di legislatif Kota Denpasar.
“Saat ini di DPRD Kota Denpasar Hanura punya satu fraksi atau 4 kursi. Dengan modal ini, kami optimis pencapaian di 2019 terhadap target 6 kursi itu bisa terealisasi”, paparnya. Kartika menerangkan, target enam kursi itu tidak muluk-muluk. Karena nanti di Pileg 2019, ditargetkan 1 Dapil bisa meraup 2 kursi.
“Terdiri dari 5 dapil itu di Denpasar, di satu dapil itu kita bisa curi 2 kursi, dapil mana itu, kita tidak buka disini. Ini dapur pribadi Hanura”, terangnya.
Sementara untuk target kursi di DPRD Provinsi Dapil Kota Denpasar, Hanura merancang strategi bisa meraup 2 kursi. “Untuk target di legislatif provinsi, kita punya target dua kursi dari 8 jatah kursi untuk dapil Kota Denpasar. Kemungkinan kita ambil dari partai tetangga kita. Memang berat tetapi dengan modal kepercayaan dari masyarakat, kami optimis target bisa dicapai,” jelasnya.
Ia menambahkan dengan kehadiran Gede Pasek Suardika dan Kadek Arimbawa, menjadi amunisi yang kuat bagi Hanura. “Pak Pasek dan Pak Kadek Arimbawa yang merupakan politisi nasional menambah semangat kami untuk mendongkrak popularitas Hanura khususnya di Bali”, imbuhnya.
Sekretaris DPC Partai Hanura Kota Denpasar, Kadek Dwi Putra Merdana, berharap soliditas dan kekuatan mesin partai Hanura akan terus mendapat kepercayaan dari masyarakat, dan memilih Partai Hanura di pemilu tahun 2019.
“Dengan soliditas Hanura saat ini, kami berharap akan mampu mendongkrak perolehan suara Hanura di pemilu tahun 2019”, harapnya.
Menambahkan pernyataan Kadek Dwi Putra Merdana tersebut, Wakil Ketua Bidang Keanggotaan DPD Partai Hanura Provinsi Bali, Kadek Cita Ardana Yudi menyatakan, bergabungnya tokoh-tokoh besar politisi Bali yang merapat ke Hanura, menandakan Hanura semakin mendapat tempat yang positif di hati masyarakat.
“Para tokoh ini khan juga punya gerbong dan basis massa yang militan, ini juga jadi kebijakan nasional Partai Hanura untuk menjaring tokoh-tokoh masyarakat untuk bersama-sama berjalan di hati nurani”, kata mantan Ketua KPU Buleleng ini. ARI-MB