bupati haturkan punia di pura dalem tegalwangi 1

Klungkung (Metrobali.com)-

Setelah rampungnya perbaikan sejumlah bangunan pelinggih di Pura Dalem
Setra, Desa Pakraman Tegalwangi, Desa Nyalian, Kecamatan Banjarangkan,
krama pengempon menggelar upacara mecaru manca kelud, melaspas dan mendem
pedagingan. Upacara berlangsung hikmad dipuput Ida Pedanda Gede Putra
Tembau dari Geriya Aan, Banjarangkan, Kamis (16/4).

Hadir dalam upacara tersebut, Bupati Klungkung, Nyoman Suwirta didampingi
Wakil Bupati, Made Kasta, Camat Banjarangkan, Komang Gede Wisnuadi,
Perbekel Desa Nyalian, Ida Bagus Alit Negara, tokoh masyarakat dan
pengempon Pura Dalem Setra, Desa Pakraman Tegalwangi.

Bendesa Desa Pakraman Tegalwangi, Wayan Kota mengatakan, upacara ini
serangkaian telah rampungnya perbaikan sejumlah bangunan pelinggih di Pura
Dalem Setra, Desa Pakraman Tegalwangi. Menurutnya, upacara ini adalah untuk
menyucikan kembali pelinggih dan lingkungan pura pasca bencana pohon
tumbang yang menimpa sejumlah pelinggih tersebut tahun lalu. “Intinya
upacara ini adalah untuk menyucikan kembali pelinggih dan lingkungan
Pura,”ujarnya.

Adapun bangunan pelinggih yang diperbaiki dan diupacarai pada kesempatan
ini antara lain pelinggih apit lawang, pelinggih lebuh, balai kulkul,
gelung kori agung, candi, balai gong, pewaregan, pelinggih prajapati dan
pelinggih pengayatan setra. “Perbaikan pelinggih ini selain bantuan dari
pemerintah juga dari urunan krama pengempon yang berjumlah158 KK,”imbuhnya.

Bupati Klungkung, Nyoman Suwirta mengapresiasi umat dalam melaksanakan
yadnya. Dengan dilandasi semangat gotong royong dan tulus iklas, Bupati
berharap upacara yang digelar krama pengempon Pura Dalem Setra Desa
Pakraman Tegalwangi dapat berjalan lancar dan labda karya. “Dengan didasari
rasa tulus iklas dalam beryadnya, niscaya upacara ini akan berjalan lancar
dan labda karya,”ujar Bupati Suwirta. Sementara itu, prosesi upacara
kemarin diakhiri dengan persembahyangan bersama dan ngaturang punia oleh
Bupati Suwirta didampingi Wabup Kasta.

Sebelumnya, sejumlah bangunan pelinggih di Pura Dalem Setra, Desa Pakraman
Tegalwangi, Desa Nyalian, Kecamatan Banjarangkan mengalami kerusakan cukup
parah akibat tertimba pohon pule yang tumbuh besar disamping Pura. Pohon
ini tumbang akibat angin kencang yang terjadi setahun lalu . SUS-MB