Mangupura (Metrobali.com)-

Bupati Badung A.A. Gde Agung melepas ribuan peserta Fun Bike dan Cros County di Lapangan Lagoon (Lapangan Gundul), Kelurahan Benoa, KutaSelatan Minggu (20/5). Fun bike dan Cros Country ini terselenggara oleh Serikat Pekerja Pariwisata (SP Par) Unit Melia Bali. Hadir dalam kesempatan tersebut GM Melia Bali Jim Boyles, Kepala Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Kabupaten Badung Nyoman Predangga, Camat Kuta Selatan I Wayan Puja, Lurah Benoa I Wayan Solo, Kasubag Protokol Putu Eka, Ketua Panitia Nyoman Murtana, Ketua Serikat Pekerja Pariwisata Unit Melia Bali Putu Yadnyana serta ribuan peserta fun bike maupun cros country.

Dalam kesempatan tersebut A.A Gde Agung memberikan apresiasi kepada Serikat Pekerja Pariwisata Unit Melia Bali yang telah melaksanakan kegiatan Fun Bike dan Cros County. Kegiatan tersebut sejalan dan menunjang program pemerintah terkait hidup sehat. “Salah satu upaya hidup sehat adalah berolahraga sepeda,”ujarmya.

Ketua Panitia Nyoman Murtana, disela-sela acara menjelaskan kegiatan ini diselenggarakan terkait dengan Hari Buruh Sedunia yang jatuh pada tanggal 1 Mei serta untuk memperingati Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei 2012. Selain itu kegiatan ini juga untuk silaturahmi dengan serikat pekerja khususnya serikat kerja pariwisata se-Bali serta untuk mempererat persaudaraan antar para biker se-Bali. Adapun  dana yang terkumpul dalam kegiatan tersebut akan disumbangkan untuk kegiatan sosial seperti kunjungan ke panti asuhan.

Fun Bike menempuh jarak kurang lebih 7 km sedangkan  Cros Country ini menempuh jarak kurang lebih 15 km dengan rute Lapangan Lagoon (Lapangan gundul) masuk kekawasan BTDC terus menuju Jalan Terompong, Jalan Darmawangsa Kampial, SD 3 Bernoa turun ke Taman Giri sampai tembus di By Pass dan kembali ke Lapangan Lagoon. Usai kegiatan akan diadakan pengundian door price untuk memperebutkan hadiah-hadiah yang menarik serta hadiah utama berupa 2 sepeda motor. GAB-MB