210317 Babinsa Marunda bersama Tiga pilar Laksanakan Komsos Dengan Warga aJakarta (Metrobali.com)

 

Setiap personel Komando Teritorial harus dapat melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) secara terus menerus sehingga dapat tercipta suasana kekeluargaan yang kuat antara aparat dengan masyarakat. Demikian yang disampaikan Babinsa Marunda Serda Badri saat melaksanakan Komsos di Jalan Keadilan No 1 Rt 03/Rw 04, Kelurahan Marunda Kecamatan Cilincing Jakarta Utara, Selasa (21/3/2017).

Lebih lanjut Babinsa juga mengatakan Kegiatan ini diharapkan dapat memperkokoh persatuan dan kesatuan terutama kerukunan antar umat seagama dan antar umat beragama dapat terjalin dengan baik sehingga kondusifitas wilayah dapat terwujud dengan baik.

Dalam melaksanakan Komsos dengan masyarakat dan pantau wilayah jelang pilkada putaran ke 2 2017, sekaligus memberikan himbauan kepada masyarakat agar ikut menjaga ketertiban, imbuhnya.

Sementara itu Danramil-05/Cilincing Mayor Chb Rusmanto Simbolon dalam menyambut putaran ke 2 Pilkada Tahun 2017, mengajak masing-masing Babinsa untuk Komsos dan meningkatkan sistim pengamanan lingkungan (Siskamling) dan kewilayahan. Terlebih, tak lama lagi Pilkada putaran ke 2 akan di laksanakan pada bulan April , tentunya kondisi keamanan dan ketertiban di lingkungan warga dapat lebih dipelihara dengan baik lagi.

“Saya meminta kepada para babinsa menyampaikan kepada masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, Juga Selalu waspada apabila terjadi permasalahan yg terjadi di wilayah binaan  masing-masing” kata Danramil-05/Cilincing. RED-MB