MARI PANGESTU

Jakarta (Metrobali.com)-

Pawai Budaya Nusantara yang berlangsung Senin sore menyemarakkan kawasan sekitar Monumen Nasional Jakarta Pusat.

Pawai yang dibuka oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Halaman Istana Merdeka tersebut diikuti oleh hampir 4.000 peserta dari 34 provinsi.

Menteri Pariwisata dan Industri Kreatif Mari Elka Pangestu saat menyampaikan laporannya mengatakan tema pawai budaya nusantara tahun 2014 adalah mengenai Indonesia bersatu.

“Yaitu konsep negara bangsa yang mencerminkan Bhineka Tunggal Ika, kesatuan hati dalam memelihara sda dan sumber daya budaya di seluruh tanah air, kesatuan hati menciptakan kreativitas dan satu hati menciptakan kerukunan,” katanya.

Mari Elka mengatakan seleksi peserta karnaval budaya itu sudah dilakukan sejak akhir tahun 2013 dan yang tampil merupakan kelompok dengan penampilan terbaik.

Tak hanya karnaval, kata Mari Elka, diakhir acara, akan dipilih 18 penampil terbaik dari 34 kelompok peserta pawai budaya nusantara.

Diawali dari lapangan utara Monas, peserta pawai kemudian masuk ke halaman Istana Merdeka dan menampilkan atraksi selama sekitar lima hingga 10 menit kemudian bergerak ke Jalan Merdeka Barat, Medan Merdeka Selatan dan kembali ke pintu Utara Monas.

Ribuan masyarakat baik yang berada di halaman Istana Merdeka, jalan Merdeka Utara dan seputar Monas antusias menyaksikan pawai tersebut.

Mendampingi Presiden dalam acara tersebut Wakil Presiden Boediono, Ibu Negara Ani Yudhoyono, Herawati Boediono, para menteri kabinet, para duta besar negara sahabat serta tamu undangan lainnya.

Pawai Budaya Nusantara kali ini merupakan pawai budaya nusantara terakhir pada masa pemerintahan Presiden Yudhoyono yang akan mengakhiri masa jabatannya pada Oktober mendatang. AN-MB