IMG-20170207-WA0032
Denpasar,  (Metrobali.com)-
Sebuah bangkai kapal yang tengah dalam proses pembersihan dan perbaikan pasca terbakar beberapa waktu lalu kembali terbakar di Pelabuhan Benoa Bali, Selasa (7/2/2017) sekitar pukul 10.30 wita.
Kapolsek Pelabuhan Benoa, Kompol I Nyoman Gatra mengatakan, bangkai kapal yang terbakar adalah KM Jaya Bali Bersaudara V yang sedang sandar di dermaga depan PT. Jaya Kota  III dermaga barat bagian utara.
“Kapal tersebut dalam proses pembersihan dan perbaikan pasca kebakaran 13 hari yang lalu. Kemungkinan ada konslet di bagian mesin,” ujarnya, dikonfirmasi Selasa (7/2/2017).
Informasi yang berhasil dihimpun, menurut keterangan saksi I Made Suarta (42), Satpam PT. Jaya kota menerangkan, bahwa sekira pukul 10.30 wita, ada sekitar 5 orang tukang sedang bekerja membersihkan puing-puing bekas kebakaran di bagian mesin.
“Tukang tersebut menggunakan las , kemudian melihat ada api dan berusaha memadamkan api,” ujarnya.
Sementara itu, Heri Kuswanto (36), tukang las menyebut, jika dirinya tengah mengerjakan bongkar ring dan sebagainya. “Tiba-tiba muncul percikan api,” ujarnya, seraya menambahkan dia pun langsung lari bersama-sama teman sepekerjaannya untuk menyelamatkan diri.
“Sekitar pukul 11.00 wita api berhasil dipadamkan dengan melibatkan 2 unit PMK Pelindo III Benoa,” tambah Kapolsek.
Beruntung kejadian tersebut tidak mengakibatkan korban jiwa dan nihil material dalam pengecekan. SIA-MB