Ida Pedanda Istri Mayun Gria Gede Bongkasa Lebar

Mangupura (Metrobali.com)-

Ida Pedanda Istri Mayun dari Gria Gede Bongkasa Banjar Kedewatan, Desa Bongkasa, Kecamatan Abiansemal, Badung meninggal (lebar) pada Sabtu (20/9) lalu. Rencananya, Istri dari Ida Pedanda Gde Putra Singarsa (alm) yang kesohor dengan julukan Dalang Bongkasa tersebut akan dipelebon pada tanggal 21 Oktober 2014 nanti.
Menurut mantan Kepala Desa Bongkasa Ida Bagus Ngurah Agung  yang juga Penglingsir Gria Gede Bongkasa, Ida Pedanda Istri Mayun lahir pada tahun 1927. Semasa hidupnya Beliau melaksanakan swadarmanya dalam mengayomi umat se Dharma dari semasih walaka hingga Beliau medwijati menjadi Wiku (Tapini) tahun 1984. Pada tahun 1996 Beliau mengalami sakit tulang pinggul hingga Beliau harus dibantu dengan kursi roda. Meski dalam kondisi sakit, Beliau tetap melayani umat yang melaksanakan yadnya hingga akhir hayatnya.
Lebih lanjut dijelaskan, rangkaian upacara pelebon diawali dengan upacara pebersihan dan peleletan pada anggara paing watugunung, 30 September pukul 14.00 wita. Dilanjutkan pada buda kliwon sinta, 8 Oktober pukul 17.00 wita dilaksanakan upacara purnama dan ngaturang ayaban. Pada soma paing ukir, 20 Oktober pukul 17.00 wita upacara pengaskaran dan puncak upacara pelebon dilaksanakan pada anggara pon ukir, 21 Oktober mendatang mulai pukul 10.00 wita. RED-MB