Wakil Rakyat Mancing Bersama di DPRD Bali dalam Kesederhanaan, Adi Wiryatama: Perlu Kesabaran dan Kerja Keras Bersama Sejahterakan Masyarakat Bali
Foto: Suana kebersamaan penuh kesederhaan dalam lomba mancing area kolam DPRD Provinsi Bali pada Jumat, 16 Agustus 2024.
Denpasar (Metrobali.com)-
Dalam semarak Hari Jadi ke-66 Provinsi Bali dan perayaan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, suasana hangat dan penuh kebersamaan mewarnai area kolam DPRD Provinsi Bali pada Jumat, 16 Agustus 2024. Di sana, para wakil rakyat berbaur bersama rakyat jelata berkumpul dalam sebuah kegiatan sederhana namun penuh makna yakni lomba mancing.
Ketua DPRD Bali periode 2019-2024 Nyoman Adi Wiryatama, dengan senyum penuh kehangatan membuka acara tersebut, ditemani oleh Sekda Pemerintah Provinsi Bali, Dewa Made Indra, dan para pejabat lainnya. Lomba ini bukan sekadar tentang siapa yang mendapatkan ikan terbanyak, tetapi lebih dari itu, sebuah simbol persatuan dan kepedulian yang mendalam terhadap masyarakat Bali dan Indonesia.
Acara lomba mancing berhadiah utama sepeda motor dan puluhan hadiah menarik ini diikuti antusias ratusan peserta dengan spirit tidak sekedar ingin memenangkan lomba dan membawa pulang hadiah, tapi juga ingin memberikan sumbangsih sekecil apapun dalam spirit kebersamaan membangun Bali.
Ditemui di sela-seloa lomba mancing ini, kepada wartawan Adi Wiryatama menyampaikan filosofi yang tersirat dalam kegiatan mancing ini. Bagi beliau, mancing bukan sekadar hiburan biasa, tetapi cerminan dari kebersamaan yang sederhana dan mendekatkan diri dengan rakyat. Berbeda dengan olahraga elit seperti golf, mancing dipilih karena ia adalah hiburan yang merakyat, hiburan yang bisa dirasakan oleh semua kalangan.
“Mancing ini kan hiburan rakyat. Kita ini wakil rakyat jadi hiburannya bernuansa hiburan rakyat. Kalau kita pakai yang hebat-hebat seperti golf dak bisa mengikuti semua. Kalau mancing ini bernuansa kerakyatan, penuh dengan nuansa kebersamaan dan kesederhanaan,” ujar politisi senior PDI Perjuangan yang terpilih sebagai Anggota DPR RI Dapil Bali periode 2024-2029 ini.
Lebih dari sekadar hobi, lomba mancing ini juga membawa pesan keberpihakan terhadap petani dan peternak, khususnya mereka yang berusaha di bidang budidaya ikan lele. Melalui kegiatan ini, DPRD Bali ingin menyampaikan dukungan terhadap program pemerintah yang mengajak masyarakat untuk gemar makan ikan, sebuah langkah kecil yang berdampak besar pada kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.
“Sambil kita menggalakkan petani untuk beternak ikan, kita juga mengajak masyarakat untuk hidup sehat dengan makan ikan,” tegas Mantan Bupati Tabanan dua periode itu menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, rakyat, dan alam.
Mancing juga menjadi ajang latihan kesabaran, sebuah kualitas yang sangat diperlukan dalam mengisi dan mengawal pembangunan Bali. Adi Wiryatama mengingatkan kita semua, bahwa dalam perjalanan panjang menuju kesejahteraan, kesabaran adalah kunci.
Pembangunan yang direncanakan oleh pemerintah dan DPRD Bali memerlukan waktu dan upaya yang gigih. Namun, dengan kesabaran dan kerja keras bersama, kesejahteraan masyarakat Bali pasti akan terwujud.
“Kita sebagai masyarakat Bali harus sabar dalam menyikapi pembangunan. Pemerintah Bali bersama DPRD Bali sudah berusaha sekeras mungkin untuk menyukseskan pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Adi Wiryatama, dengan penuh keyakinan dan harapan. (wid)