Wakil Bupati Jembrana, IGN Patriana Krisna saat melaksanakan koordinasi ke Dinas Kominfo Provinsi Bali, Kamis (9/9).

Jembrana (Metrobali.com)-

 

Program ” Jembrana Smart city ” menjadi salah satu program unggulan digagas Jembrana dibawah kepemimpinan Bupati I Nengah Tamba bersama Wakilnya I Gede Ngurah Patriana Krisna. Program itu sekaligus diharapkan menjawab berbagai tantangan di era digital guna merealisasikan gagasan pembangunan “smart city” itu, Wakil Bupati Jembrana, IGN Patriana Krisna melaksanakan koordinasi ke Dinas Kominfo Provinsi Bali, Kamis (9/9).

Didampingi oleh Asissten 1 Jembrana, I Nengah Ledang dan Kepala Bidang Statistik Ni Komang Hardiastuti , Serta Kepala Bidang Infrastruktur dan aplikasi I Ketut Raka Widiadnyana, kehadiran Wabup Patriana Krisna diterima oleh Kepala Dinas Kominfo Provinsi Bali Gede Pramana.

Penerapan smart city kabupaten Jembrana, diharapkan memberikan kemudahan bagi warga dalam menggunakan layanan yang telah disediakan oleh pemerintah. Selain itu , untuk memberikan akses kepada masyarakat dalam memantau perkembangan dan pembangunan di kabupaten Jembrana agar dapat semakin berkembang pesat mempercepat terwujudnya kota yang sejahtera dan nyaman.

Kesempatan itu , Wabup Patriana mengatakan Kabupaten Jembrana perlu mengadopsi implementasi smart city. Melalui smartcity , berbagai Data akan dimanfaatkan sebagai bahan untuk mengelola aset daerah . Mulai sistem informasi instansi pemerintah daerah, sekolah, pelayanan kesehatan hingga pelayanan masyarakat lainnya.

“Konsep smart city untuk mengoptimalisasi pelayanan kepada masyarakat .Sehingga pemerintah mudah memberikan pelayanan kepada masyarakat . Semua masalah bisa diantisipasi secara real time. Sebaliknya masyarakat dapat berkomunikasi , merasakan kemudahan dalam melakukan kegiatan sehingga merasakan kedekatan dengan pemerintah,” ujarnya

Untuk itu, Wabup Patriana berharap Kominfo Provinsi Bali memberikan dukungannya bagi kabupaten jembrana.
Baginya mengintegrasikan informasi juga dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas anggaran dalam pelaksanaan pembangunan di daerah.
“Apabila data terintegrasi dengan baik maka dapat menghemat waktu dan biaya dalam membaca, mengolah dan memanfaatkan data tersebut, jadi kita berharap diberikan dukungan dalam program smart city ini,”ujarnya.

Sementara Kadis Kominfo Provinsi Bali, Gede Pramana menyatakan siap memberikan dukungan terhadap program smart city Jembrana.
Dikatakan, fungsi master plan bagi sebuah kabupaten/kota sangatlah penting agar kota tersebut memiliki arah dalam pengembangan smart city di kabupaten dan kota.
“Tentunya kami akan dukung penuh untuk kemajuan Jembrana. dan terus bersinergi dengan pemerintah Kabupaten Jembrana, Dimana kabupaten Jembrana juga merupakan pintu masuk utama pulau bali juga harus memiliki master plan smart city,” tandasnya. (Humas Pemkab Jembrana)