Jakarta (Metrobali.com)-

Kodam Jaya-Jakarta, Danramil-06/Kelapa Gading Kodim 0502/JU Mayor Inf Fadli didampingi Bati Tuud dan Babinsa melakukan tebar benih ikan lele di kolam budidaya air tawar yang memanfaatkan lahan kosong milik Koramil, Selasa (6/2/18).

Menurut Danramil budidaya ikan lele ini sudah yang keberapa kalinya sebagai salah satu wujud dari program peningkatan ketahanan pangan yang dicanangkan pemerintah dengan memanfaatkan lahan kosong. Selain budidaya ikan lele, sayuran hidroponik dan cabe juga ditanam di sekitar lahan tersebut.

“Hasil panen lele yang lalu cukup lumayan hasilnya dan sebagian dibagikan kepada Babinsa, anggota Wanra dan  warga sehingga dapat membantu meringankan ekonomi rumah tangga anggota dan masyarakat,” terang Fadli.

Karena itu, sambung Danramil pihaknya akan terus melanjutkan budidaya ikan lele tersebut. Danramil juga berharap warga mau mencontoh karena budidaya ikan lele tidak sulit, sehingga bisa mendukung program ketahanan pangan nasional.

“Lele yang disebar saat ini berumur kurang lebih 2 minggu untuk mencapai usia produktif dan akan panen setelah tiga bulan, dalam satu kilo mencapai 7 ekor, budidaya ikan lele ini untuk meningkatkan pangan non beras serta sebagai bentuk kemanunggalan TNI-Rakyat,” jelas Danramil. RED-MB