Jembrana (Metrobali.com)-

Bhabinkamtibmas di Wilayah Hukum Polsek Negara intensifkan vaksinasi Door to door. Seperti Rabu (24/11/2021) Bhabinkamtibmas Desa Berangbang, Kelurahan Loloan Barat dan Desa Tegal Badeng Timur. Vaksinasi Covid-19 door to door sesuai arahan Kapolsek Negara AKP I Gusti Made Sudarma Putra.

Bhabinkamtibmas diharapkan untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk melakukan monitoring dan menyerap setiap informasi yang berkembang di masyarakat. Disamping itu juga untuk mengantisipasi setiap kegiatan yang ada di masyarakat, demi terciptanya situasi yang kondusif.

Di Desa Berangbang kegiatan vaksinasi door to door, Rabu (24/11/2021) dimulai dari pukul 09.00 sampai pukul 14.00 Wita. Bhabinkamtibmas Desa Berangbang Aiptu I Putu Asraya Jana bersama Babinsa mendampingi Nakes Puskesmas 1 Negara.

Sebelumnya petugas berkumpul di Kantor Desa Berangbang untuk menerima arahan, sekaligus membagi menjadi 5 tim. Pasarnya vaksinasi akan dilakukan dengan menyasar warga di lima banjar di desa setempat.

Sedangkan di Kelurahan Loloan Barat, vaksinasi melibatkan tenaga kesehatan dari Puskesmas II Negara didampingi Bhabinkamtibmas, Aiptu Agus Budi Suryanto, Babinsa dan Satgas Covid-19 Kelurahan Loloan Barat. Vaksinasi dilakukan di tiga lingkungan.yakni Lingkungan Terusan, Kerobokan dan Pertukangan.

Sementara kegiatan vaksinasi di Desa Tegal Badeng Timur, Bhabinkamtibmas Desa Tegal Badeng Timur, Aiptu Heri Winarto M mendampingi tenaga medis dari Puskesmas 1 Negara.

Kapolsek Negara AKP I Gusti Made Sudarma Putra seizin Kapolres Jembrana, Rabu (24/11/2021) mengatakan bahwa pihaknya mengintensifkan Lasido (Layanan Vaksinasi Door to Door) guna mempercepat capaian target vaksinasi Covid-19.

“Kegiatan Lasido kita laksanakan di setiap desa dan kelurahan di Kecamatan Negara dengan pendampingan anggota Bhabinkamtibmas” ujarnya.

Di Desa Berangbang menurutnya Lasido diikuti 127 orang, dimana 9 orang mendapatkan vaksin dosis 1 dan 118 orang vaksin dosis 2 Sedangkan di Kelurahan Loloan Barat, sebanyak 68 orang yakni vaksin dosis 1 sebanyak 28 orang dan 40 orang untuk vksin dosis 2.

Sementara di Desa Tegal Badeng Timur sambung Kapolsek Negara Sudarma Putra, sebanyak 45 orang mendapatkan suntikan vaksin, dimana 13 orang mendapatkan vaksin dosis satu. (Komang Tole)